Liputan6.com, Jakarta - Dua anggota keluarga Kerajaan Inggris, Kate Middleton dan Meghan Markle, hampir selalu menarik perhatian lewat apa yang mereka kenakan. Mulai dari busana kasual, sampai gaun, semua tak lepas dari lampu sorot perhatian publik.
Keduanya kadang tampil bersama dalam sebuah acara. Misalnya saja pada Hari Persemakmuran atau Commonwealth Day pada awal bulan ini. Meghan dan Kate Middleton terlihat berinteraksi dengan hangat.
Advertisement
Baca Juga
Keduanya bahkan sempat terlihat cipika-cipiki saat berkumpul bersama keluarga Kerajaan Inggris lain dalam acara yang digelar di Westminster Abbey, London.
Duchess of Cambridge dan Duchess of Sussex memang termasuk perempuan yang menjadi pusat perhatian dunia. Foto-foto mereka pun banyak tersebar di internet yang diakses banyak orang.
Dengan penampilan yang selalu memukau di depan umum, tak heran kalau para bangsawan Inggris selalu merias wajahnya menggunakan Makeup Artists (MUA) favorit mereka.
Melihat Meghan Markle dan Kate Middleton menggunakan riasan wajah memang kita sudah terbiasa, tapi apa jadinya jika mereka tidak mengunakan riasan atau makeup di wajah? Apakah mereka tetap terlihat cantik alami?
Tetap Cantik Tanpa Makeup
Sebelum menjadi Duchess, Meghan dulu berbagi selfie no makeup di halaman Instagram dan blognya The Tig, ia pun memamerkan kecantikan alaminya.
Mantan aktris Hollywood itu sebelumnya juga memberi tahu Allure, ia memiliki bintik-bintik pada wajahnya. Namun, ia tetap terlihat cantik dan memesona.
Sementara itu, banyak orang terbiasa melihat Kate mengenakan riasan wajah setiap kali ia melakukan tugas kerajaan maupun di acara lainnya.
Namun pada kesempatan lainnya, Kate terlihat tidak menggunakan makeup sama sekali saat ia mendayung di Sungai Thames bersama teman-temannya. Istri dari Pangeran William imi pun memamerkan kecantikan alaminya meski tanpa polesan kosmetik.
Lalu, bagaimana menurut Anda? Apakah dua perempuan bangsawan Inggris, Kate Middleton dan Meghan Markle tetap terlihat cantik tanpa makeup?
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Advertisement