Ayo, Ikut Kemeriahan Pesta Demokrasi Ala Shopee dan Raih Beragam Promo Menarik!

Salah satu e-commerce raksasa di Indonesia ini membuat kampanye #2019PilihShopee.

oleh Cahyu diperbarui 08 Apr 2019, 05:59 WIB
Diterbitkan 08 Apr 2019, 05:59 WIB
Prilly Latuconsina
Salah satu e-commerce raksasa di Indonesia ini membuat kampanye #2019PilihShopee.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Tanpa terasa hari Pemilu Serentak 2019 sudah mau tiba. Obrolan masyarakat Indonesia tentang Pilpres dan Pileg Periode 2019-2024 ini kian ramai di media sosial. Setiap orang berusaha mengampanyekan paslon pilihannya masing-masing. Animo masyarakat dapat terlihat dari bertahannya topik ini di jajaran trending topic Twitter.

Animo terhadap pesta demokrasi juga tak ketinggalan ditunjukkan oleh Shopee Indonesia. Namun, kampanye yang dilakukan oleh Shopee sedikit berbeda. Salah satu e-commerce raksasa di Indonesia ini membuat kampanye #2019PilihShopee.

Kampanye tersebut mengajak masyarakat Indonesia menggunakan hak pilihnya untuk memilih Presiden dan anggota legislatif, juga platform belanja andalan mereka. Menariknya, salah satu selebritas ternama Indonesia ada yang ikut gencar mengampanyekan #2019PilihShopee, lho. Adalah Prilly Latuconsina selaku Brand Ambassador Shopee Indonesia, yang mengajak masyarakat untuk memastikan pilihannya sudah tepat dan meyakinkan bahwa Shopee adalah platform belanja online yang selalu bisa diandalkan dalam memberikan kepastian saat berbelanja.

Shopee
Salah satu e-commerce raksasa di Indonesia ini membuat kampanye #2019PilihShopee.... Selengkapnya

Dalam video kampanyenya, Prilly mengatakan bahwa Shopee mampu meringankan beban rakyat, memberikan lebih dari apa yang diinginkan, dan membuat harga barang lebih terjangkau bagi masyarakat. Namun, apa yang ia katakan itu bukan sekadar janji palsu belaka.

Mulai dari tanggal 1 hingga 17 April 2019 saja, Shopee sudah menyediakan beragam promo spesial untuk membuat pesta demokrasi kian meriah. Sebut saja promo Pasti Gratis Ongkir dengan minimal belanja Rp19 ribu, Pasti Cashback hingga Rp199 ribu, dan Pasti Serba Rp10 ribu.

Guna mendukung pelanggan yang sudah menggunakan hak pilihnya pada Pemilu Serentak 17 April 2019, Shopee juga menyediakan promo fantastis. Setelah mencoblos, cukup scan jari bertintamu lewat aplikasi Shopee dan kamu bisa langsung menikmati beragam promo menarik yang hanya tersedia pada hari itu.

Belum berhenti di situ, Shopee juga mengadakan kompetisi #PilihShopee yang berhadiah iPhone XR. Cara ikutannya gampang banget, cukup ikutan kompetisinya di Instagram, Twitter, dan Facebook. Lalu, unggah foto selfie sambil mengacungkan satu jari kalau memilih #HadiahJagoan1 untuk iPhone XR berwarna merah atau dua jari bila memilih #HadiahJagoan2 yang adalah iPhone XR kuning. Pilih mana?

Shopee
Salah satu e-commerce raksasa di Indonesia ini membuat kampanye #2019PilihShopee.... Selengkapnya

Ternyata, antusiasme netizen terhadap kompetisi tersebut cukup tinggi. Per 8 April 2019 saja sudah ada lebih dari 260 ribu foto yang diunggah. Bahkan, selebritas seperti Gisella Anastasia, Jessica Iskandar, Ifan Seventeen, dan Rizky Alatas juga nggak mau ketinggalan ikutan kompetisi ini.

Yuk, kamu juga jangan sampai ketinggalan jadi bagian dari kemeriahan pesta demokrasi tahun ini dengan #PilihShopee!

 

(*)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya