Cerita Akhir Pekan: 6 Lomba Lari yang Mempromosikan Wisata di Dunia

Cerita Akhir Pekan menyajikan beberapa lomba lari yang ikut mempromosikan wisata di berbagai dunia.

oleh Komarudin diperbarui 04 Agu 2019, 10:03 WIB
Diterbitkan 04 Agu 2019, 10:03 WIB
Kostum Unik Pelari Tokyo Marathon
Peserta dengan kostum unik berlari di antara peserta lainnya dalam Tokyo Marathon 2018, Minggu (25/2). Tokyo Marathon adalah salah satu dari 6 kompetisi lari kelas dunia setelah Boston, New York, Chicago, Berlin, dan London. (AP/Shizuo Kambayashi)

Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah negara menggelar lomba lari bergengsi yang pesertanya dari berbagai negara. Tak sekadar untuk kesehatan, lari juga bisa digunakan sebagai bagian dari ajang promosi pariwisata.

Berlari sambil menyaksikan pemandangan yang indah jadi suatu bisa daya tarik tersendiri bagi peserta. Berkumpul dengan peserta lain juga bisa memperluas persahabatan.

Berikut sejumlah lomba lari marathon yang diselenggarakan di sejumlah tempat. Beberapa di antaranya Boston Marathon, London Marathon, New York Marathon, Berlin Marathon, Tokyo Marathon, dan Great Wall Marathon.

Boston Marathon

Boston Marathon merupakan acara tahunan yang digelar setiap Senin pada Minggu ketiga setiap April. Pesertanya berasal dari berbagai negara.Setiap tahun, pelari dari seluruh dunia bersaing di Boston Marathon yang terkenal, yang diadakan pada hari Senin ketiga di bulan April.

Marathon ini menempuh jarak sejauh 26 mil atau sekitar 41 km. Dimulai dari Hopkinton dan berakhir di seberang Perpustakaan Umum Boston dan Old South Church di Copley Square, Boston, yang terletak di lingkungan Back Bay.

New York Marathon

Sementara New York pun menggelar ajang lari tahunan yang diselenggarakan sejak 1970. Acara ini merupakan marathon besar tahunan sejauh 42,195 km.

New York Marathon juga melintasi lima wilayah di sana. Pada 2010, misalnya, 45.103 peserta mencapai garis akhir.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

London Marathon

Keceriaan Kate Middleton Beri Semangat Peserta London Marathon 2017
Kate Middleton memberi medali ke peserta saat London Marathon 2017 di London (23/4). Acara ini diadakan guna mengatasi stigma, meningkatkan kesadaran, dan memberikan bantuan bagi orang-orang dengan masalah kesehatan mental. (AFP Foto/Pool/Yui Mok)

Selain Boston, London Marathon juga terkenal di dunia. Acara ini biasa diselenggarakan secara tahunan di London sejak 1981.

Untuk 2020 sudah dibuka pendaftaran dan acaranya akan berlangsung pada 26 April 2020. Peserta harus menempuh jarak 42,195 km. Kate Middleton sempat mengikuti acara ini dan bahkan memberikan medali kepada peserta pada 2017 lalu.

Berlin Marathon

Berlin Marathon adalah acara lari dan olahraga besar yang diadakan setiap tahun di Berlin. Para peserta harus menempuh jarak 42.195 kilometer. Ajang olahraga ini sudah ada sejak 1974 lalu.

Berbeda dengan yang lain, lomba lari ini diadakan tiap pekan terakhir pada September. Tak hanya dari Jerman, peserta juga datang dari berbagai negara.

Tokyo Marathon

Deretan Kostum Lucu Peserta Tokyo Marathon 2019
Seorang peserta mengenakan kostum tradisional Jepang selama Tokyo Marathon 2019, Minggu (3/3). Ajang marathon terbesar ini diikuti ribuan peserta dari mancanegara. (AFP Photo/ Kazuhiro Nogi)

Sementara itu, di Asia ada juga Tokyo Marathon yang telah ada sejak 2007. Acara ini juga diikuti oleh peserta dari berbagai negara, seperti Ethiopia, Kenya, Swiss, Rusia, Indonesia.

Beberapa lokasi yang dilintasi peserta di antaranya juga bisa melihat berbagai pemandangan Gedung Pemerintahan Metropolitan Tokyo, Istana Kekaisaran Tokyo, Taman Hibiya, Shinagawa, Ginza, dan Tokyo Big Sight. Pada 2020 acara ini akan berlangsung pada 1 Maret.

Great Wall Marathon

Tak hanya Tokyo Marathon, ada juga Great Wall Marathon di China setiap Mei. Paket marathon dan liburan ini menggabungkan pengalaman Beijing klasik dengan sentuhan China yang modern.

Great Wall Marathon ini sangat menarik bagi penggemar lari dan para wisatawan. Mereka siap menghadapi tantangan dengan naik turun 5.164 anak tangga sepanjang jalan di atas Tembok Besar China di Tianjin.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya