Liburan Akhir Tahun di Singapura, Catat Jadwal Festivalnya

Kemeriahan akhir tahun segera tiba, itu artinya sudah saatnya Anda dan keluarga merencanakan liburan spesial nan berkesan sebagai penutup tahun.

oleh Reza pada 28 Nov 2019, 07:00 WIB
Diperbarui 30 Nov 2019, 04:13 WIB
Marina Bay Singapura
Liburan Akhir Tahun di Singapura, Catat Jadwal Festivalnya

Liputan6.com, Jakarta Kemeriahan akhir tahun segera tiba, itu artinya sudah saatnya Anda dan keluarga merencanakan liburan spesial nan berkesan sebagai penutup tahun. Tak perlu jauh-jauh, Singapura menyajikan berbagai pengalaman yang dapat dinikmati berbagai usia. Catat berbagai kegiatan berikut yang bisa kamu nikmati di Singapura menjelang akhir tahun:

Christmas Wonderland at Gardens by the Bay (29 November - 26 Desember 2019)

Christmas Wonderland at Gardens by the Bay
Tak lengkap rasanya liburan akhir tahun ke Singapura tanpa mengunjungi Christmas Wonderland di Gardens by the Bay.

Tak lengkap rasanya liburan akhir tahun ke Singapura tanpa mengunjungi Christmas Wonderland di Gardens by the Bay. Pasalnya, banyak hal memukau yang dapat dinikmati pengunjung dari berbagai usia di festival bertabur cahaya ini, termasuk di antaranya karya seni instalasi luminarie (yang artinya cahaya dalam bahasa Itali), Spalliera, setinggi 21 meter serta pengalaman merasakan salju saat Blizzard Time presented by Häagen-Dazs yang pas buat foto Instagram kamu!

 

Blizzard Time
Dalam edisi keenam ini, pengunjung akan disuguhi berbagai pengalaman dan hiburan untuk sebuah momen yang berkesan, mulai dari Christmas Parade

Dalam edisi keenam ini, pengunjung akan disuguhi berbagai pengalaman dan hiburan untuk sebuah momen yang berkesan, mulai dari Christmas Parade yang baru akan diselenggarakan pertama kalinya, sesi interaktif dan berfoto bersama Sinterklas, 18 atraksi permainan karnaval, pertunjukan choir, dan show teatrikal seperti sirkus terkenal dari Australia - Trash Test Dummies, produksi smash-hit terkenal dari London - Snow Play, dan storytelling interaktif -The Old Shoemaker. 

Kamu juga bisa berbelanja kado spesial serta makanan dan minuman khas natal di  Festive Market,dilanjutkan dengan permainan lampu dan music dari Garden Rhapsody – The Christmas Special.  Selain kemeriahan luar ruang, nuansa Poinsettia Wishes Floral Display dapat dinikmati di dalam Flower Dome. 

Christmas on a Great Street 2019 (16 November 2019 – 1 Januari 2020)

Christmas on a Great Street 2019
Christmas on A Great Street kembali tahun ini di Orchard Road dengan tema The Greatest Gift.

Christmas on A Great Street kembali tahun ini di Orchard Road dengan tema The Greatest Gift. Mulai pukul 06.30 malam dari tanggal 16 November 2019 – 1 January 2020, jalanan yang populer bagi masyarakat Indonesia ini disulap menjadi lokasi yang penuh dengan cahaya lampu serta dekorasi yang membuat pengalaman berjalan kaki sepanjang Orchard Road menjadi lebih menyenangkan 

 Tak hanya itu, kamu juga bisa menikmati banyak permainan, pertunjukan music dan pop-up street food Singapura di The Great Chistmas Village yang berlokasi di  Shaw House Urban Plaza, SCAPE, dan Grange Road Car Park mulai 23 November – 26 December 2019.

Tunggu apa lagi, selain shopping, jangan lupa jepret kamera untuk foto Instagram kamu!

Culture Cartel 2019 (6 – 8 Desember 2019)

Sneakerheads, jangan sampai ketinggalan acara ini! Berlokasi di F1 Fit Building, Singapura, Culture Cartel 2019, merupakan acara yang pas bagi kamu penggemar street culture, mulai dari seni, fashion, mainan, tattoo, dan lainnya. 

Selain bisa menambah koleksi sneakers kamu, di tempat ini kamu bisa melihat instalasi seni jalanan, dialog bersama desainer, dan juga berkempatan untuk melihat para artis jalanan beraksi.

Comic Con Singapore (7-8 Desember 2019)

Comic Con 2019
Bagi kamu pecinta komik dan toys sangat tepat liburan akhir tahun di Singapura. Pasalnya, tahun ini Comic Con Singapore bakal hadir pada 7-8 Desember 2019

Bagi kamu pecinta komik dan toys sangat tepat liburan akhir tahun di Singapura. Pasalnya, tahun ini Comic Con Singapore bakal hadir pada 7-8 Desember 2019. Berlokasi di Marina Bay Sands, acara tersebut bakal menampilkan ‘Celebrate Batman’s 80th Anniversary’. Pada acara itu kamu bakal bertemu dengan Andy Kuberts, Greg Capullo dan Jock legenda Batman. 

Tak hanya itu, bagi kamu pecinta koleksi toys, Comic Con menampilkan beberapa koleksi terbaik yang patut kamu miliki. 

Standard Chartered Singapore Marathon

Standard Chartered Singapore Marathon
Tak hanya wisata dan atraksi yang tersedia di Singapura. Kamu bisa ikutan Standard Chartered Singapore Marathon.

Tak hanya wisata dan atraksi yang tersedia di Singapura. Kamu bisa ikutan Standard Chartered Singapore Marathon. Acara ini sangat cocok bagi yang suka olahraga lari. Dengan berbagai kategori, kamu bisa memilih sesuai dengan keinginan kamu.

Marina Bay Singapore Countdown 2020

Marina Bay Singapore Countdown 2020
Menjelang akhir tahun, banyak hal yang bisa dinikmati di kawasanMarina Bay, Singapura , mulai dari pertunjukan sirkus, family carnival, festival makanan dan hiburan dan festival kembang api.

Menjelang akhir tahun, banyak hal yang bisa dinikmati di kawasanMarina Bay, Singapura , mulai dari pertunjukan sirkus, family carnival, festival makanan dan hiburan dan festival kembang api.

Kamu juga bisa melihat light projection show di beberapa lokasi ikonik Singapura, seperti The Fullerton Hotel Singapore, ArtScience Museum dan patung Merlion mulai di tanggal 26 Desember 2019 jam 8 malam. 

Sebagai penutup,tak lengkap rasanya tidak melihat pesta kembang api. Sebelum pergantian tahun, akan ada pertunjukan bercerita beserta kembang api selama 90 menit di STAR ISLAND Singapore @The Float, Marina Bay. Siap-siap untuk tercengang!

So, apalagi yang ditunggu, catat jadwalnya dan bersiap liburan ke Singapura!

Untuk informasi lebih lanjut klik tautan ini 

 

 (*)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya