Ganti Gaya Rambut, Yuni Shara Dipuji Makin Cantik

Bukan hanya para penggemarnya yang memuji, sederet artis pun menyebut tampilan baru Yuni sangat keren.

oleh Henry diperbarui 19 Des 2019, 20:02 WIB
Diterbitkan 19 Des 2019, 20:02 WIB
Gaya Yuni Shara yang Selalu Pakai Topi, Cantik dan Memesona
Kakak Krisdayanti ini pun sering disorot karena dinilai punya penampilan awet muda. Ia juga memiliki penampilan yang fashionable, Yuni pandai memadu padankan warna baju. (Liputan6.com/IG/@yunishara36)

Liputan6.com, Jakarta - Penampilan Yuni Shara tak pernah sepi dari pujian. Gaya busana maupun riasannya selalu digemari warganet. Di usia yang hampir setengah abad, salah satu diva musik Indonesia ini masih terlihat modis.

Dalan unggahan di media sosial, Yuni terlihat tampil beda dengan gaya rambut terbarunya. Ibu dua anak ini tampil dengan rambut curly atau keriting.Kakak Kridayanti ini tampil dengan pakaian hitam dan kacamata hitam berpose di mobil.

Penampilan wanita kelahiran 47 tahun lalu ini pun terlihat begitu cantik dan menawan.

"Curly Hair. Rambut saya Keriting loh aslinya... ini abis keramas gak di blow #awutawutan #selfie #yunishara," tulis Yuni, dalam unggahannya di Instagram pada Rabu, 18 Desember 2019.

Unggahan pelantun tembang 'Hilang Permataku' ini langsung mendapat banyak komentar. Bukan hanya para penggemarnya yang memuji penampilannya, sederet artis pun menyebut penampilan baru Yuni sangat keren.

"Lucuuuuu bun, jadi beda sekali kali kribo gini kereeen," tulis Melly Goeslaw.  "Ayuneee," puji Inul Daratista.

"Cantik bner dan rambut nya kerenn," komentar akun @lingo29 tentang rambut baru Yuni Shara.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Dipuji Artis dan Warganet

Yuni Shara
Yuni Shara dengan model rambut terbarunya. (dok.Instagram @yunishara36/https://www.instagram.com/p/B6NByQ4pSOt/Henry)

Yuni memang cukup sering mengunggah penampilannya di berbagai kesempatan melalui akun Instagramnya. Pada Oktober 2019 misalnya, ia mengunggah beberapa foto saat dirinya mengenakan sari, pakaian khas India.

"Happy Diwali. Pertama kali pake Sari🖤," tulisnya dalam keterangan foto.

Dalam beberapa foto yang dibagikan, Yuni tampak anggun dengan sari dan sejumlah aksesori yang dipakainya. Mulai di kepala, telinga, leher, tangan. 

Selain itu, Yuni juga memakai dupatta yang merupakan selendang khas India yang fungsi aslinya sebagai penutup dada atau kepala wanita. Seperti biasa, unggahan Yuni Shara banyak mendapat pujian baik dari warganet maupun rekan sesama artis.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya