Liputan6.com, Jakarta -Â Top 3 Berita Hari Ini tentang tur wisata virtual atau tur virtual di masa pandemi. Saat ini masih banyak yang takut untuk kembali beraktivitas di luar jadi penyebabnya walau keinginan liburan sudah menggebu.
Tur virtual bisa menjadi jalan tengah untuk situasi tesebut.Ini merupakan salah cara mempertahankan napas pariwisata daerah di tengah pandemi. COO dan Co-founder Atourin Reza Permadi menyebut wisata virtual sebagai salah satu solusi untuk membantu para pemandu wisata yang tidak dapat bekerja selama pandemi Covid-19.
Advertisement
Baca Juga
Ia juga sepakat bahwa tur virtual dapat menginformasikan lebih detail terkait lokasi wisata di daerah. Berita kedua yang banyak menarik perhatian adalah tentang ajang pencarian makeup artist berbakat. Make Over Makeup Artist Hunt merupakan ajang tahunan dari brand kecantikan Make Over.Â
Mereka mencari delapan makeup artist. Mereka akan dipilih oleh Makeup Artist Ambassador Make Over Dhirman Putra dan Professional Makeup Artist Marlene Hariman. Berita ketiga yang banyak diminati adalah tentang aksi perempuan masak sambil menari.
Para pencinta kuliner dan masyarakat yang menonton video itu pun terkejut. Apalagi, makanan yang dimasak perempuan itu adalah mi. Video berdurasi 51 detik tersebut kemudian menjadi viral hingga lebih 9,3 juta yang melihatnya.
Ketiga berita tersebut terangkum lengkap dalam Top 3 Berita Hari Ini. Untuk itu, kita simak rangkuman selengkapnya di bawah ini.
Menabung Calon Turis Lewat Tur Wisata Virtual di Masa Pandemi
Meski sejumlah destinasi sudah membuka kembali pintunya untuk dikunjungi wisatawan, tak demikian halnya dengan sebagian besar masyarakat. Masih banyak yang takut untuk kembali beraktivitas di luar jadi penyebabnya walau keinginan liburan sudah menggebu. Tur virtual bisa menjadi jalan tengah untuk situasi tesebut.
Tak hanya bermanfaat bagi publik, tur virtual juga merupakan salah cara mempertahankan napas pariwisata daerah di tengah pandemi. Di sinilah pemandu wisata berperan vital. Mereka dituntut mampu membawa publik menikmati perjalanan wisata secara tak langsung dengan kesan yang tak kalah seru dari perjalanan langsung.
Masa Pandemi, Ajang Pencarian Makeup Artist Berbakat Digelar Virtual
Masa pandemi corona Covid-19 tak menyurutkan langkah untuk menjaring para makeup artist bertalenta. Meski pergerakan terbatas dan harus beradaptasi dengan kebiasaan baru, hal ini bukan jadi penghalang untuk tetap berkarya dan produktif.
Seperti Make Over Makeup Artist Hunt, ajang pencarian makeup artist bertalenta yang merupakan agenda tahunan dari brand kecantikan Make Over. Kompetisi ini telah diselenggarakan selama tiga tahun berturut-turut.
Aksi Perempuan Masak Mi Sambil Menari yang Bikin Penonton Terkesima
Belakangan video memasak jadi salah satu video yang disukai publik, apalagi bagi mereka yang menggemari dunia kuliner. Salah satunya video seorang perempuan yang memasak sambil menari. Namun, tak disebutkan di mana dan kapan peristiwa tersebut.
Para pencinta kuliner dan masyarakat yang menonton video itu pun terkejut. Apalagi, makanan yang dimasak perempuan itu adalah mi.