Sebelum Olahraga di Gym, Simak Dulu Panduan Aman Ini

Seperti ruang publik lainnya, setiap tempat gym atau pusat kebugaran diharuskan untuk menerapkan protokol kesehatan sesuai dengan arahan pemerintah.

oleh Gilar Ramdhani pada 01 Mar 2021, 11:39 WIB
Diperbarui 01 Mar 2021, 11:22 WIB
perempuan olahraga
ilustrasi gym/Photo by mentatdgt from Pexels

Liputan6.com, Jakarta Sebelum pandemi melanda Indonesia, aktivitas olahraga di gym sangat populer. Banyak pecinta olahraga, terutama generasi milenial yang menjadi member atau anggota pusat kebugaran. Postingan di media sosial pun tak sepi dari suasana dan aktivitas gym. Bahkan tidak sedikit dari mereka yang mendadak jadi trainer dengan membagikan tips-tips untuk tubuh bugar dan proporsional.

Setelah sempat vakum beberapa bulan karena kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), aktivitas olahraga di gym mulai diminati. Pecinta olahraga kembali memposting beberapa aktivitas di media sosial. Bahkan salah satu pusat kebugaran ternama sampai membuka cabang barunya di mall.

Seperti ruang publik lainnya, setiap tempat gym atau pusat kebugaran diharuskan untuk menerapkan protokol kesehatan sesuai dengan arahan pemerintah. Maka dari itu, sebelum olahraga di gym, simak dulu panduan ini agar olahraga lebih aman dan nyaman.

1. Sehat, tidak ada tanda-tanda sakit

Pastikan terlebih dulu bahwa kondisi tubuhmu dalam keadaan sehat dan tidak ada tanda-tanda seperti akan sakit. Bila ada gejala seperti demam, batuk, pilek, nyeri tenggorokan dan/atau sesak nafas, otomatis tinggal di rumah untuk istirahat penuh.

2. Booking lebih dulu

Jika sehat dan bugar, sebelum pergi, kamu bisa hubungi terlebih dulu tempat gym atau fitnes langganan kamu untuk mengetahui ketersediaan ruang dan slot kelas. Beberapa klub fitnes sekarang bahkan sudah menghadirkan aplikasi mobile yang bisa diakses member untuk booking kelas secara online.

 

3. Bawa masker cadangan 

Ilustrasi fitness di gym.
Ilustrasi fitness di gym. (Photo by Anatase Maragos on Unsplash)

Gunakan masker selama berada di area gym sudah menjadi hal wajib yang tidak bisa ditawar. Karena kamu olahraga dan berkeringat, untuk kenyamanan bawalah masker cadangan. Sekiranya masker sudah penuh keringat, segera ganti yang baru, dan buang masker lama ke tempat yang disediakan. Ketika keluar dari tempat gym, gunakan masker baru.

4. Jaga jarak aman

Wajib menjaga jarak minimal 2 meter satu sama lain selama olahraga di dalam studio dan 1,5 meter di area lain. Lebih dari itu maka akan lebih. Disarankan untuk berolahraga di luar jam-jam sibuk. Sehingga kamu bisa lebih nyaman dan menggunakan berbagai peralatan gym.

5. Penggunaan alat olahraga

Apabila menggunakan alat olahraga, sebaiknya tidak dipakai secara bersama-sama dan bersihkan dengan desinfektan sebelum dan sesudah digunakan. Jika kamu merasa kesulitan, bisa meminta petugas terkait untuk menyiapkan kebutuhan kamu.

6. Ikuti kelas gym online

Mengingat ada batasan pengunjung di setiap klub gym atau fitnes, maka sebagai antisipasi kamu bisa mengikuti kelas gym online agar olahraga bisa berjalan secara rutin dan tidak terputus. 

Selain beberapa panduan di atas, jangan lupa untuk selalu melakukan peregangan sebelum memulai olahraga. Kamu bisa memilih gerakan peregangan Neuromove sebagai pilihan peregangan agar tubuh lebih rileks dan terhindar dari risiko kebas dan kesemutan saat sedang berolahraga.

 

(*)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya