Liputan6.com, Jakarta - Indonesia vs Singapura di babak semifinal Piala AFF 2020 diperkirakan berlangsung seru. Acara tersebut akan berlangsung di National Stadium, Singapura, Rabu (22/12/2021).
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menegaskan kesiapan anak asuhnya menghadapi Singapura. Dalam duel ini, Shin Tae-yong akan beradu akal dengan pelatih Singapura asal Jepang, Tatsuma Yoshida.
Advertisement
Baca Juga
Shin Tae-yong menyebut Timnas Indonesia vs Singapura sudah dalam kondisi siap tempur secara mental, fisik, dan taktik. Pelatih asal Korea Selatan ini perlu mempersiapkan timnya dengan baik, karena menganggap pertandingan ini seperti final.
"Karenanya, pemain mesti melakukan semua sesuai rencana dan bekerja keras," ujar Shin Tae-yong. Karena Singapura juga mempunyai kemampuan yang baik sebagai sebuah tim.
"Artinya, kami tidak bisa lengah sedikit pun saat berlaga," kata Shin Tae-yong. Ia menilai Indonesia dan Singapura ibarat partai final.
Pelatih pernah menangani timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018, Shin Tae-yong menginstruksikan kepada Timnas Indonesia vs Singapura agar selalu waspada. Pasalnya, Tatsuma Yoshida berusaha mendongkel pertahanan Timnas Indonesia.
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Titik Lemah
Pelatih Singapura, Tatsuma Yoshida sangat percaya diri karena sudah mengetahui titik lemah Timnas Indonesia. Meski Timnas Indonesia mampu membungkam Vietnam, tapi ia sudah punya strategi khusus.
"Saya telah membuat rencana khusus. Saya menemukan titik lemah dan memiliki solusi untuk mengatasi gaya permainan Indonesia," ujar Tatsuma, seperti diberitakan di kanal Bola Liputan6.com.
Namun, Tatsuma enggan membocorkan titik lemah yang ia maksud. Ia akan mencoba membatasi kesalahan dan mengalahkan Indonesia. Bagi Tatsuma, situasi juga bisa menjadi bagian dari solusi.
Advertisement
30 Kali Menang
Mengutip catatan 11v11, Timnas Indonesia sudah berlaga dengan Singapura sebanyak 59 kali di semua ajang. Indonesia mampu memenangkan 30 pertandingan, 18 kali kalah, dan 11 pertandingan berakhir imbang.
Namun, Timnas Indonesia memiliki catatan yang kurang baik saat berhadapan dengan Singapura dalam Piala AFF. Indonesia hanya mampu meraih tiga kemenangan, dua imbang, dan empat kekalahan.
Pertemuan terakhir Indonesia dan Singapura terjadi di Piala AFF 2018. Saat itu Indonesia dicukur 0-1 oleh Singapura.
Infografis Jadwal Piala AFF 2020
Advertisement