Inovasi Serum Berbahan Ekstrak Kaktus dan Kafein untuk Atasi Masalah Kantung Mata

Kantung mata bisa mengganggu penampilan. Lalu, bagaimana serum membantu mengatasinya?

oleh Dinny Mutiah diperbarui 26 Feb 2022, 16:01 WIB
Diterbitkan 26 Feb 2022, 16:01 WIB
Inovasi Serum Berbahan Ekstrak Kaktus dan Kafein untuk Atasi Masalah Kantung Mata
Ilustrasi wajah. (dok. Pixabay)

Liputan6.com, Jakarta - Kantung mata bagi banyak orang bisa dianggap mengganggu penampilan. Masalah ini sering muncul seiring bertambahnya usia. Proses penuaan yang terjadi membuat jaringan sel di sekitar mata, termasuk otot yang menopang kelopak mata Anda pun melemah.

Dikutip dari Mayo Clinic, Sabtu (26/2/2022), kantung mata sangat jarang berkaitan dengan masalah kesehatan serius. Tapi, hal itu bukan berarti bisa dianggap sepele. Beragam solusi tersedia untuk mengatasi masalah kantung mata yang mengganggu, seperti operasi plastik dan produk kecantikan berbahan alami.

Bila saran pertama bukan pilihan, Anda bisa mencoba mengatasi lingkaran mata yang menghitam dengan serum dari YSL Beauty. Brand kecantikan asal Prancis itu menawarkan Pure Shots Eye Reboot Concentrate yang bekerja khusus di area mata. 

Serum mata itu menggabungkan ekstrak kaktus dan kafein. Serum diformulasikan dalam bentuk krim yang mudah meresap ke jaringan kulit.

"Inovasi produk ini mencerahkan kontur mata dengan lembut, menyamarkan kerutan, dan melembapkan area mata bagi masyarakat dengan urban-lifestyle dan overworked skin," kata Erlangga Satrio, General Manager YSL Beauty Indonesia, dalam rilis yang diterima Liputan6.com, beberapa waktu lalu.

Ekstrak kaktus didapat dari varian Moonlight Cactus dari Maroko. Menurut Erlangga, tanaman tersebut mekar setahun sekali selama enam jam. Berdasarkan riset, tanaman gurun itu menghasilkan 35 antioksidan dan sakarida yang kuat. Senyawa aktif diperoleh dengan mengekstraksi getah bunga kaktus itu secara dingin dan lambat.

"Sama seperti kaktus melawan lingkungan ekstremnya, Pure Shots Eye Reboot Concentrate meregenerasi kulit kontur mata dari waktu ke waktu, secara nyata mengurangi tampilan lingkaran hitam, kerutan, dan kantung mata," ia menambahkan.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Kafein

Inovasi Serum Berbahan Ekstrak Kaktus dan Kafein untuk Atasi Masalah Kantung Mata
Pure Shots Eye Reboot Concentrate. (dok. YSL Beauty)

Senyawa aktif lainnya adalah kafein, tepatnya 1% Dual Caffeine Complex. Senyawa tersebut bertindak sebagai antioksidan dan dekongestan.

Erlangga menyebut hydro-caffeine disuling dari daun teh hijau melalui proses ekstraksi hijau. Adapun lipo-kafein diperoleh dari biji kopi Brasil melalui proses ekstraksi dingin. Proses itu diyakini memudahkan bahan aktif terserap ke kulituntuk bekerja di area target.

"Sifat antioksidan membantu mengurangi tampilan lingkaran hitam secara nyata, sementara manfaat dekongestan berkontribusi membantu mengurangi retensi air untuk meminimalkan bengkak," ia menjelaskan.

 

Survei

Inovasi Serum Berbahan Ekstrak Kaktus dan Kafein untuk Atasi Masalah Kantung Mata
Serum The Power Duo dari YSL Beauty. (dok. YSL Beauty)

Tim peneliti pun menguji keefektivan penggunaan serum mata itu lewat survei. Berdasarkan survei klinis terhadap 55 perempuan Asia, 80 persen menyatakan bahwa lingkar hitam mata mereka terlihat memudar dalam tujuh hari penggunaan berturut-turut. Kelompok responden yang sama juga menyatakan 91 persen merasakan lingkar hitam mata memudar setelah dipakai 28 hari berturut-turut.

Hasil survei menyebut 93 persen responden setuju kantung mereka tampak berkurang setelah 28 hari pemakaian. Sementara, 93 persen dari 110 responden mengaku setuju bahwa garis halus mereka tampak samar setelah penggunaan serum selama 28 hari.

Serum mata itu disarankan dipakai bersama dengan Pure Shots Night Reboot Serum, serum wajah yang lebih dulu diluncurkan pada 2020. Paket kombo itu disebut sebagai solusi perawatan kulit yang terdampak gaya hidup tidak sehat dari masyarakat modern.

 

Diisi Ulang

Kantung mata
Hilangkan mata panda dengan sendok dingin. (Daniel Kampua/Bintang.com)

Erlangga menyatakan seluruh produk serum dan krim itu dapat diisi ulang. Cara itu diklaim bisa mengurangi sampah plastik hingga 90 persen. 

"Pure Shots Eye Reboot Concentrate dikemas dalam botol yang ringkas dan praktis dengan luxury eco-designed packaging yang dibuat dengan 15 persen kaca daur ulang dan cardboard daur ulang (100% FSC) untuk mengurangi dampak lingkungan," kata dia. Pelanggan bisa berkonsultasi virtual dengan makeup artist maupun skincare expert sebelum membeli produk yang diperlukan.

Sampah Produk-Produk Kecantikan

Infografis Sampah Kemasan Produk Kecantikan
Infografis Sampah Kemasan Produk Kecantikan. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya