3 Resep Olahan Semur Bola Bola Daging, Cocok untuk Santap Akhir Pekan

Resep praktis kali ini mengambil semur bola daging dengan berbagai variasi yang cocok untuk santap akhir pekan.

oleh Dyah Ayu Pamela diperbarui 19 Nov 2022, 06:00 WIB
Diterbitkan 19 Nov 2022, 06:00 WIB
Semur bola daging telur puyuh
Semur bola daging telur puyuh. (Dok: Cookpad @cutzamania)

Liputan6.com, Jakarta - Resep kali ini mengambil hidangan semur sebagai daging rebus tradisional Indonesia yang diolah dalam kuah berwarna coklat pekat. Menggunakan perpaduan bumbu kecap manis, bawang merah, bawang bombay, pala dan cengkih rasa semut kian nikmat disantap bersama nasi panas.

Langsung saja siapkan bahan dan ikuti langkah-langkahnya. Resep olahan yang pertama yaitu semur bola daging telur puyuh dari pengguna Cookpad @cutzamania. 

Bahan-bahan:

500 gram Daging Sapi Cincang

2 butir Telur Ayam

Sdm Tepung Roti

1 buah Tomat Potong Dadu

1 lembar daun bawang, cincang

6 Buah Bawang Merah Iris Tipis 

3 Buah Bawang Putih Iris Tipis

2 Sdm Saos Tomat

10 Butir Telur Puyuh Rebus Kupas

9 Sdm Margarin Untuk Menumis

Bumbu sesuai selera

Garam

Gula Pasir

Kaldu Bubuk

Lada/Merica Bubuk 

Pala Bubuk

Kecap Manis

900 ml Air

Langkah Pembuatan:

1. Dalam wadah, campurkan daging cincang, telur, tepung roti, gula, garam, lada/merica, pala, sedikit kecap lalu aduk sampai rata. Ambil 1 sdm adonan Pipihkan. Isi dengan telur puyuh. Anda bisa buat bola daging tanpa telur puyuhnya juga.

2. Tumis bawang putih, bawang merah memggunakan margarin. Masukkan bola bola daging. Tunggu hingga berubah warna. Masukkan air hingga mendidih, masukkan bola-bola daging yang sudah digoreng, beri semua bumbu (garam, gula, kaldu, lada, pala, kecap manis, saos tomat, tomat buah dan kentang). • Masukkan air dan saus tomat.

3. Aduk perlahan agar daging tidak hancur. Didihkan, lalu masukkan tomat dan daun bawang yang sudah diiris-iris, aduk rata.

 

Semur Bola Daging Ayam dan Kentang

Semur Bola Daging Ayam dan Kentang @ddnastiti
Semur Bola Daging Ayam dan Kentang. Dok: Cookpad @ddnastiti)

Resep selanjutnya untuk olahan semur adalah semur bola daging ayam dan kentang yang terinspirasi dari pengguna Cookpad @ddnastiti. Berikut bahan-bahan serta langkah pembuatannya.

Bahan-bahan:

Bola Daging

200 gram daging ayam

1/4 buah bawang bombay

1/2 sdt garam

Secukupnya bawang putih bubuk

Secukupnya merica bubuk

1 sdt tepung tapioka

Bumbu Semur

3 siung bawang merah, iris tipis 

2 siung bawang putih

Secukupnya pala

Secukupnya merica

2 sdm kecap manis

Secukupnya gula, garam, kaldu jamur

Langkah Pembuatan:

1. Haluskan daging ayam (bisa dengan chopper), selanjutnya masukkan potongan bawang bombay dan bahan lain lalu haluskan kembali. Tumis bawang merah hingga harum, lalu tumis bumbu halus (bawang putih, pala, merica). Tambahkan air, lalu masukkan bumbu lainnya.

2. Masukkan bola daging dan masak hingga kuah agak menyusut. Koreksi rasa jika diperlukan.

3. Masukkan kentang goreng, lalu masak kembali hingga kuah menyusut.

Semur Bola Daging Cincang

semur bola daging cincang
semur bola daging cincang. (Dok: Cookpad @dapoerkuE)

Resep terakhir olahan semur kali ini adalah semur bola daging cincang milik @dapoerkuE, pengguna Cookpad. Berikut bahan dan langkah pembuatannya yang bisa Anda coba di rumah.

Bahan-bahan:

Bahan Bola Daging

150 gram daging cincang

1 butir telur

3 siung bawang merah

Secukupnya garam

1/2 sdt merica bubuk

1 sdt totole

1 sdm tepung terigu

Bahan Semur

5 siung bawang merah

4 siung bawang putih 

1 buah tomat 

1 sdt merica butir

Kecap manis 

Secukupnya garam dan gula

1 sdt totole

2 buah kentang (potong-potong dan goreng) 

2 buah tahu (potong-potong dan goreng)

2 bungkus soun (seduh dengan air panas)

Langkah Pembuatan:

1. Siapkan bahan. Haluskan bawang merah dengan garam. Kocok telur. Campur semua bahan bola daging. Aduk rata. Bentuk bulatan dan rebus dalam air mendidih hingga mengapung. Tiriskan.

2. Haluskan bawang putih, bawang merah dan merica. Tumis hingga harum.

3. Masukkan tahu, kentang dan bola daging. Tambahkan kecap manis, totole, garam, gula. Aduk rata.

4. Tambahkan air. Masukkan irisan tomat dan soun yang sudah direndam air panas. Koreksi rasa. Rebus hingga matang. Siap disajikan. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya