Sosok Kim Yoo Jung, Lawan Main Song Kang di Drakor My Demon

"My Demon" menjadi drama Korea (drakor) yang tengah jadi perbincangan setelah episode 6 tayang pada Sabtu, 9 Desember 2023. Drakor ini dibintangi pemeran utama Kim Yoo Jung dan Song Kang.

oleh Putu Elmira diperbarui 11 Des 2023, 16:00 WIB
Diterbitkan 11 Des 2023, 16:00 WIB
Potret Kim Yoo Jung, Si Cantik yang Bintangi Film 20th Century Girl
Sosok Kim Yoo Jung, Lawan Main Song Kang di Drama Korea My Demon (FOTO: instagram.com/you_r_love/)

Liputan6.com, Jakarta - My Demon jadi drama Korea alias drakor yang tengah jadi perbincangan setelah episode enamnya tayang pada Sabtu, 9 Desember 2023. Drakor ini dibintangi pemeran utama Kim Yoo Jung dan Song Kang.

Dikutip dari Soompi, Selasa (11/12/2023), My Demon adalah drama komedi romantis fantasi baru tentang pernikahan kontrak antara Do Do Hee (diperankan Kim Yoo Jung), pewaris chaebol mirip iblis yang tidak mempercayai siapa pun, dan Jung Gu Won (karakter Song Kang), iblis sungguhan yang secara tak terduga kehilangan kekuatannya.

My Demon episode 6 sendiri mengisahkan karakter Yoo Jung dan Kang menikah. Di episode sebelumnya, Gu Won bingung dan terganggu perasaan asing yang ia rasakan pada Do Hee. Menyangkal emosi barunya, ia merespons dengan mendorong Do Hee menjauh.

Namun, saat Do Hee berada dalam bahaya di akhir episode, Gu Won sekali lagi datang menyelamatkannya. Di episode terbaru, Gu Won dan Do Hee menikah kontrak dan mulai hidup bersama di bawah satu atap.

Dalam lanjutannya, drama Korea ini menceritakan "pernikahan sempurna" pasangan tersebut. Mereka terlihat sangat bahagia sehingga siapa pun akan salah mengira keduanya sebagai pengantin sungguhan.

Pada hari pertama jadi pengantin baru, Do Hee mencoba menyamar dengan kacamata hitam dan syal. Sementara Gu Won terlihat sama sekali tidak terkesan dengan penyamarannya.

Dengan kepopuleran My Demon yang meningkat, selain Song Kang, akting Kim Yoo Jung juga tentu diantisipasi para penonton. Berkenalan lebih jauh, Yoo Jung merupakan aktris kelahiran Seoul, Korea Selatan, 22 September 1999.

Kakak perempuannya, Kim Yeon Jung, lebih dulu debut sebagai aktris pada 2017.

Sosok Kim Yoo Jung

Potret Kim Yoo Jung, Si Cantik yang Bintangi Film 20th Century Girl
Sosok Kim Yoo Jung, Lawan Main Song Kang di Drama Korea My Demon (FOTO: instagram.com/you_r_love/)

Bungsu dari tiga bersaudara ini menuntut ilmu di Goyang High School of Arts dan lulus pada Januari 2018. Ia menunda ikut College Scholastic Ability Test nasional pada 2017 dan memilih fokus pada karier aktingnya.

Setelah debut akting ketika berusia empat tahun, Yoo Jung dengan cepat jadi salah satu aktris cilik paling laris di Negeri Ginseng. Saat duduk di bangku kelas lima, ia sudah tampil di 13 drama TV dan 15 film.

Pada 2008, ia menerima penghargaan akting pertamanya sebagai "Aktris Anak Terbaik" untuk serial aksi-petualangan Iljimae dan drama sejarah Painter of the Wind. Ini diikuti penampilan terkenal di Dong Yi (2010), Flames of Desire (2010), dan Grudge: The Revolt of Gumiho (2010).

Popularitasnya melesat pada 2012 ketika ia membintangi drama periode fantasi Moon Embracing the Sun. Momen ini menyatukan kembali Yoo Jung dengan pemain Grudge: The Revolt of Gumiho Lee Tae Ri dan pemain Iljimae, Yeo Jin Goo.

Moon melampaui rating 40 persen dan memperoleh status "drama nasional." Untuk akting bagusnya sebagai protagonis muda, Yoo Jung dinominasikan untuk Aktris Pendatang Baru Terbaik di Baeksang Arts Awards ke-48 dan ia memenangkan Penghargaan Aktris Muda Terbaik di K-Drama Star Awards ke-1 dan MBC Drama Awards 2012.

Deretan Drakor dan Film yang Dibintangi Kim Yoo Jung

Kim Yoo Jung, Byeon Woo Seok, dan Park Jung Woo di balik layar 20th Century Girl. (Instagram/ byeonwooseok)
Kim Yoo Jung, Byeon Woo Seok, dan Park Jung Woo di balik layar 20th Century Girl. (Instagram/ byeonwooseok)

Ada sederet drama dan film yang dibintang Kim Yoo Jung selama berkarier di dunia seni peran. Sebelum My Demon, ia bermain di drakor  Lovers of the Red Sky (2021) dan Backstreet Rookie (2020).

Untuk layar lebar, ia sempat memainkan film 20th Century Girl (2022) dan My Heart Puppy (2023). 20th Century Girl merupakan tayangan romansa remaja berlatar tahun 1999 yang menjanjikan nostalgia dengan item retro, baik melalui mode maupun musik.

Melansir Asian Wiki, 22 Oktober 2022, sinopsis 20th Century Girl, yakni mengikuti cinta dan persahabatan pertama seorang siswa sekolah menengah. Bo Ra (diperankan Kim Yoo Jung) adalah siswa SMA berusia 17 tahun.

Ia pandai taekwondo, serta memiliki kepribadian yang ceria dan positif. Bo Ra juga anggota klub penyiaran di sekolahnya. Woon Ho (diperankan Byeon Woo Seok) adalah anggota dari klub penyiaran yang sama.

Bo Ra berteman baik dengan Yeon Doo (diperankan Roh Yoon Seo) yang bersekolah di sekolah yang sama. Yeon Doo naksir sesama siswa Hyun Jin (diperankan Park Jung Woo). Yeon Doo pun meminta Bo Ra mencari tahu segala hal tentang Hyun Jin, sementara ia pergi ke Amerika Serikat untuk menjalani operasi jantung.

Karakter Kim Yoo Jung di 20th Century Girl

20th Century Girl
Kim Yoo Jung jadi salah satu bintang film Netflix terbaru, 20th Century Girl. (dok. Instagram @you_r_love/https://www.instagram.com/p/Ci9L7pfvqHq/)

Setelah itu, Bo Ra mulai mengamati Hyun Jin dari dekat dan mengumpulkan informasi tentangnya dari temannya, Woon Ho. Selama masa ini, Bo Ra jadi dekat dengan Woon Ho dan Hyun Jin.

Mengutip Korea Times, sutradaranya, Bang Yoo Ri, mengatakan, ia menulis naskah film Korea ini berdasarkan pengalamannya sendiri bertukar buku harian dengan temannya. Ia berpikir ceritanya bisa beresonansi dengan audiens yang lebih luas.

Bang bercerita, "Itu dimulai dari buku harian yang saya tukarkan dengan teman saya. Sekitar 80 persen dari buku harian itu tentang seorang anak laki-laki yang saya sukai." Ia menyambung, film itu berlatar 1999, tahun yang dipenuhi kegembiraan menjelang milenium baru, untuk mencerminkan fase gejolak emosi yang dialami para remaja.

"Saya sedikit khawatir bahwa para aktor mungkin tidak memahami sentimen masa lalu, tapi mereka semua memiliki sentimen yang sama dan menyukainya," kata Bang.

Kim Yoo Jung, yang lahir pada 1999, mengatakan bahwa ia menemukan hal-hal lama masih bisa jadi trendi dan berharap pemirsa muda dapat merasakan getaran tahun 90-an. "Saya pertama kali melihat disket saat syuting," ia mengatakan.

"Saya juga berpikir akan bagus untuk memiliki toko penyewaan video," katanya. "Kami semua sangat suka mengenakan pakaian tahun 1990-an."

INFOGRAFIS: Deretan Prestasi Mendunia Artis Korea (Liputan6.com / Abdillah)
INFOGRAFIS: Deretan Prestasi Mendunia Artis Korea (Liputan6.com / Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya