Anak Bungsu Pangeran William dan Kate Middleton Tertarik Musik, Kini Belajar Memainkan Drum

Pangeran William berbagi cerita tentang ketertarikan Pangeran Louis pada musik, khususnya drum, saat menghadiri Tusk Awards di London. Selain itu, Pangeran William juga menekankan pentingnya konservasi alam dan keanekaragaman hayati dalam acara tersebut.

oleh Dyah Ayu Pamela diperbarui 29 Nov 2024, 09:00 WIB
Diterbitkan 29 Nov 2024, 09:00 WIB
Pangeran Louis dan Pangeran William. (Daniel Leal/Pool Photo via AP)
Pangeran Louis dan Pangeran William. (Daniel Leal/Pool Photo via AP)

Liputan6.com, Jakarta - Dalam sebuah acara bergengsi di The Savoy, London, Pangeran William mengungkapkan ketertarikan putra bungsunya, Pangeran Louis, pada musik. Bocah berusia enam tahun itu kini sedang belajar memainkan drum, sebuah hobi baru yang tampaknya menambah keceriaan di keluarga kerajaan.

Mengutip laman People, Jumat (29/11/2024), dalam perbincangannya dengan Ronnie Wood, bassis Rolling Stones, dan Mark Knopfler, mantan gitaris Dire Straits, Pangeran William dengan bercanda menyebut bahwa ia harus sering menutup telinganya karena suara drum Louis.

Dengan senyum di wajahnya, Pangeran William berkata kepada Wood dan Knopfler, "Anak bungsu saya sedang belajar drum. Itu sebabnya saya menghabiskan seluruh hidup saya dengan jari-jari saya di telinga saya."

Keluarga kerajaan memang dikenal memiliki ketertarikan pada seni, dan tampaknya Louis mengikuti jejak tersebut. Sementara putra pertamanya, Pangeran George justru lebih condong dengan dunia olahraga seperti halnya William dan Kate Middleton.

Ketiga anak Pangeran William dan Kate Middleton mewarisi kecintaan orantua mereka terhadap olahraga dan bergaya hidup aktif. Misalnya, Pangeran George, bocah 11 tahun itu dikenal luas sebagai penggemar sepak bola dan terlihat bergabung dengan ayahnya di pertandingan besar, seperti final Euro awal tahun ini.

Duo ayah dan anak kerajaan ini juga akrab karena rugbi dan kriket, yang membuat mereka semakin dekat. Pangeran George juga menekuni olahraga baru dan itu sangat menantang, menurut laporan The Mirror. 

Pilihan Karier Anak-anak William dan Kate

Trooping the Colour 2023
Pangeran George (kiri), Pangeran Louis (tengah), dan Putri Charlotte (kanan) tiba dengan kereta kuda di Parade Pengawal Kuda untuk Parade Ulang Tahun Raja Charles III, Trooping the Colour, di London, Inggris, 17 Juni 2023. (DANIEL LEAL/AFP)

Selain menekuni hobi tertentu, anak-anak William dan Kate juga disorot terkait pilihan karier di masa depannya. Seperti Putri Charlotte, anggota keluarga kerajaan Inggris yang baru berusia sembilan tahun, telah menunjukkan ketertarikan yang kuat pada karier yang sangat berbeda dari jalur tradisional bangsawan.

Menurut laporan New Idea, Charlotte ingin menjadi perawat ketika dewasa nanti. Keinginan ini muncul setelah ayahnya, Pangeran William, mengajarkannya tentang pekerjaan penting yang dilakukan oleh NHS.

Mengutip laman The Sun, Rabu, 23 Oktober 2024, seorang sumber istana mengungkapkan bahwa meskipun Charlotte masih sangat muda, Pangeran William dan Kate merasa sangat bangga dengan putri mereka. Dia gadis kecil yang sangat peduli dan tahu apa yang dia inginkan, kata sumber tersebut.

Mereka tidak akan terkejut kalau keperawatan menjadi salah satu tujuan besarnya saat ia dewasa. Ingrid Seward, Pemimpin Redaksi Majesty Magazine, berkomentar bahwa Charlotte akan menjadi perawat yang cantik.

 

Pangeran George Tertarik Jadi Koki

Pangeran William, Kate Middleton, Pangeran George, Pangeran Louis, dan Putri Charlotte, Raja Charles III dan Ratu Camilla. (James Manning/PA via AP)
Pangeran William, Kate Middleton, Pangeran George, Pangeran Louis, dan Putri Charlotte, Raja Charles III dan Ratu Camilla. (James Manning/PA via AP)

Ia telah menunjukkan betapa bertanggung jawabnya ia terhadap kakak laki-lakinya, Pangeran George, dan adik laki-lakinya, Pangeran Louis, ujar Seward. Charlotte sering terlihat mengarahkan saudara-saudaranya dalam berbagai kesempatan publik, menunjukkan perhatian dan kepedulian yang luar biasa.

Seward pun menyebutkan bahwa pengalaman ibunya yang didiagnosis dengan kanker mungkin telah mempengaruhi keinginan Charlotte untuk menjadi perawat. Bayangkan orang kedua dalam garis takhta, alih-alih menjadi cadangan, memiliki karier keperawatan meskipun hanya untuk beberapa tahun. Itu akan membuatnya menjadi putri bagi orang-orang seperti neneknya, Diana, tambah Seward. 

Adapun Pangeran George, yang masih berusia 11 tahun dan berada di urutan kedua dalam garis takhta setelah ayahnya, juga memiliki pandangan karier yang mengejutkan. George dilaporkan begitu tertarik dengan dunia kuliner, khususnya bekerja di dapur pizzeria.

Ketertarikan ini terungkap ketika pemilik Wiveton Hall Cafe, Desmond MacCarthy, mengungkapkan bahwa George sangat antusias ketika melihat oven pizza berbahan bakar kayu dan berkata, "Itulah yang ingin saya lakukan saat dewasa."

Kata Pengamat Kerajaan

Pangeran George, Pangeran William, Putri Charlotte, Pangeran Louis, dan Kate Middleton. (Yui Mok/Pool via AP)
Pangeran George, Pangeran William, Putri Charlotte, Pangeran Louis, dan Kate Middleton. (Yui Mok/Pool via AP)

Phil Dampier, seorang penulis kerajaan, mengungkapkan bahwa William dan Kate tidak akan memaksa George untuk bergabung dengan angkatan bersenjata jika ia tidak mau. Walau secara historis para ahli waris kerajaan bertugas di militer, seperti Raja Charles dan mendiang Ratu Elizabeth II, George mungkin bakal memiliki kebebasan untuk memilih jalannya sendiri.

Pakar kerajaan Camilla Tominey ikut berpendapat bahwa William dan Kate ingin memastikan keseimbangan yang tepat dalam membesarkan anak-anak mereka. Mereka berusaha agar menghindari situasi di mana anak-anak mereka merasa tertekan oleh peran kerajaan mereka, seperti yang dialami Pangeran Harry sebelum ia dan Meghan Markle mengundurkan diri dari tugas kerajaan pada 2020.

Tominey menyarankan bahwa Charlotte dan Louis mungkin didorong untuk menapaki jalur karier seperti yang dilakukan oleh Putri Eugenie dan Putri Beatrice, yang walaupun menjalani kehidupan kerajaan, tetap mengejar karier mereka sendiri. Ini merupakan bagian dari rencana Pangeran Charles untuk memodernisasi dan memperkecil monarki, yang berarti publik mungkin akan melihat lebih sedikit bangsawan yang menjalankan tugas kerajaan penuh waktu di masa mendatang.

Infografis 8 Urutan Pewaris Takhta Kerajaan Inggris Setelah Raja Charles III. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis 8 Urutan Pewaris Takhta Kerajaan Inggris Setelah Raja Charles III. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya