Liputan6.com, Jakarta Saat berpuasa, tubuh biasanya nggak mendapatkan cairan seperti biasanya, sehingga kulit cenderung menjadi lebih kering dan kusam. Oleh karena itu, penting untuk menerapkan tips skincare saat puasa, salah satunya dengan menggunakan moisturizer yang sesuai. Tips memilih moisturizer saat berpuasa sangat penting agar kulit tetap terhidrasi dan segar sepanjang hari.
Pertanyaannya, bagaimana sih cara memilih moisturizer yang baik untuk kelembapan dan kesehatan kulit selama berpuasa? Pasalnya, banyak perempuan masih bingung dengan kriteria pelembap yang sesuai dengan kondisi kulit mereka, apakah harus berbasis air, mengandung bahan tertentu, atau memiliki tekstur tertentu?
Tips glowing saat puasa, seperti memilih pelembap yang tepat tentu bisa membantu mencegah kulit terasa kering, berminyak berlebih, atau bahkan iritasi. Oleh karena itu, penting untuk mengenali jenis kulit dan kebutuhan hidrasi yang tepat agar skincare bekerja maksimal. Yuk, simak dulu 8 tips memilih moisturizer saat berpuasa berikut agar kulit tetap segar sepanjang Ramadan!
Advertisement
1. Pilih yang Mengandung Hyaluronic Acid
Salah satu tips memilih moisturizer saat berpuasa adalah memastikan kandungannya mampu menjaga hidrasi kulit untuk waktu yang lebih lama. Sebagai rekomendasi, kamu dapat memilih moisturizer dengan kandungan hyaluronic acid, bahan aktif yang sangat efektif dalam mengunci kelembapan dan membuat kulit terasa lebih kenyal.
Saat puasa, kulit memang cenderung menjadi lebih kering, sehingga pemilihan pelembap dengan kandungan hyaluronic acid bisa menjadi solusinya. Apalagi cara memilih moisturizer seperti ini banyak direkomendasikan oleh beauty enthusiasts, karena hyaluronic acid sendiri juga dapat bekerja sebagai pelindung kulit alami yang membantu memperbaiki kulit yang kering dan mengurangi iritasi selama berpuasa.
Akan tetapi, perlu diingat juga bahwa tips glowing saat puasa ini nggak akan memberikan hasil yang maksimal kalau kamu menggunakan produk moisturizer dengan nggak rutin. Oleh karena itu, selalu aplikasikan moisturizer dengan kandungan hyaluronic acid secara rutin dan jangan lupa jadikan tips memilih moisturizer saat berpuasa ini sebagai cara mewujudkan kulit sehatmu!
2. Gunakan Moisturizer yang Ada Kandungan Ceramide
Menjaga kulit tetap sehat selama puasa pun bisa dimulai dengan cara memilih moisturizer yang mengandung Ceramide. Kandungan ini berperan penting dalam memperkuat lapisan pelindung kulit dan mencegah hilangnya kelembapan. Tips memilih moisturizer saat berpuasa ini pun direkomendasikan banget, karena kandungan Ceramide sendiri mampu menjaga keseimbangan hidrasi kulit meski tubuh kekurangan cairan.
Selain itu, Ceramide juga membantu mengurangi iritasi dan membuat kulit lebih kenyal serta lembut. Nah, tips glowing saat puasa bisa dimaksimalkan dengan penggunaan moisturizer secara rutin setelah wudhu agar kulit tetap lembap. Dengan tips memilih moisturizer saat berpuasa yang mengandung Ceramide, kulit akan tetap terhidrasi, sehat, dan glowing sepanjang Ramadan.
3. Pilih yang Cepat Meresap dan Ringan di Kulit
Agar kulit tetap nyaman dan lembap selama puasa, gunakanlah produk moisturizer yang ringan dan mudah meresap. Tips memilih moisturizer saat berpuasa ini dapat kamu lakukan dengan mencari pelembap yang mampu melembapkan secara maksimal tanpa meninggalkan rasa lengket di kulit.
Sebagai rekomendasi, carilah produk dengan tekstur gel atau berbasis air karena sifatnya yang dapat cepat menyerap dan nggak menyumbat pori-pori. Dengan tips skincare saat puasa seperti ini, kulitmu akan terasa lebih lembap dan juga nggak berminyak secara berlebihan.
Namun perlu diingat bahwa moisturizer untuk kulit berminyak sebaiknya harus mengandung bahan seperti aloe vera atau centella asiatica yang memberikan hidrasi tanpa membuat kulit semakin berminyak. Dengan pilihan yang tepat, tips glowing saat puasa bisa dilakukan dengan mudah, sembari menjaga kulit tetap sehat dan cantik sepanjang Ramadan.
Tips Memilih Moisturizer yang Tepat
4. Pilih yang Ada Kandungan Antioksidan
Tips skincare saat puasa selanjutnya adalah memilih moisturizer dengan kandungan antioksidan di dalamnya. Kandungan antioksidan seperti vitamin C, vitamin E, atau green tea dapat membantu menjaga elastisitas kulit dan mengurangi efek penuaan dini. Selain itu, antioksidan ini juga memiliki khasiat lainnya, seperti membantu menjaga kelembapan kulit, mengurangi jerawat, dan bahkan membantu proses penyembuhan pada kulit yang iritasi atau meradang.
Jika kamu ingin menggunakan produk moisturizer dengan kandungan antioksidan, pastikan dulu jenis kulit yang kamu miliki. Moisturizer untuk kulit sensitif sebaiknya dipilih dengan kandungan antioksidan yang lembut agar tidak memicu iritasi. Sementara itu, pelembab untuk kulit kering yang kaya akan antioksidan dapat membantu mengunci kelembapan lebih lama dan menjaga kulit tetap kenyal. Dengan pemilihan produk yang tepat, tips glowing saat puasa bisa diwujudkan dengan kulit yang lebih cerah, sehat, dan terhidrasi sepanjang hari.
5. Pilih yang Mengandung Bahan Alami
Tips skincare saat puasa yang bisa dicoba selanjutnya adalah memilih moisturizer dengan kandungan bahan alami di dalamnya. Cara memilih moisturizer yang mengandung bahan-bahan alami diyakini bagus untuk membuat kulit lebih lembut, lembap, dan halus, dengan risiko atau efek samping yang minim.
Meski begitu, kamu juga wajib pilah-pilih bahan-bahan alami seperti apa yang cocok dengan permasalahan atau jenis kulitmu. Seperti contoh, pilih moisturizer untuk kulit kombinasi yang mengandung lidah buaya atau teh hijau yang bermanfaat menyeimbangkan kadar minyak dan hidrasi. Lalu, moisturizer untuk kulit sensitif, gunakan bahan alami seperti chamomile atau centella asiatica yang memiliki efek menenangkan dan antiinflamasi.
Untuk yang memiliki kulit kering, kamu bisa mencoba moisturizer dengan kandungan minyak argan atau shea butter untuk memberikan kelembapan yang tahan lama. Sementara itu, kulit berminyak lebih cocok dengan bahan alami seperti air mawar atau ekstrak mentimun yang dapat mengontrol produksi minyak.
6. Hindari Kandungan Alkohol dan Fragrance Berlebihan
Hindari kandungan alkohol dan fragrance berlebihan saat kamu menerapkan tips skincare saat puasa. Bukannya mengapa, karena masih banyak orang yang nggak sadar bahwa kedua kandungan ini dapat menyebabkan kulit lebih cepat kehilangan kelembapan dan bahkan bisa menimbulkan iritasi, terutama bagi pemilih kulit sensitif.
Itulah mengapa, jika sedang mencari moisturizer yang cocok selama berpuasa, sebaiknya pilih produk yang sudah berlabel fragrance-free atau alcohol-free. Sebagai alternatif, kamu dapat memilih moisturizer untuk kulit berminyak yang mengandung bahan alami, seperti niacinamide atau ekstrak lemon yang membantu mengontrol sebum. Lalu, moisturizer untuk kulit sensitif dengan kandungan lidah buaya untuk menenangkan kulit.
Selain itu, perhatikan juga waktu penggunaan moisturizer yang dianjurkan selama berpuasa. Selain di pagi hari, penggunaan moisturizer di malam hari pun juga sangat disarankan agar kulit tetap terhidrasi dan lebih siap menghadapi hari berikutnya.
Advertisement
Tips Memilih Moisturizer yang Tepat
7. Gunakan yang Mengandung SPF untuk Perlindungan Ekstra
Sinar UV matahari bisa menjadi musuh terbesar untuk kesehatan dan kecantikan kulitmu. Itulah mengapa penggunaan sunscreen dengan SPF dan PA yang tepat sangat dianjurkan. Namun, kalau nggak mau ribet mengaplikasikan sunscreen dan produk pelembap di waktu yang bersamaan, kamu dapat memilih moisturizer untuk kulit kombinasi, kulit kering, berminyak, atau sensitif yang sudah disertai dengan SPF dan PA yang tinggi.
Cara memilih moisturizer dengan kandungan SPF dan PA ini begitu direkomendasikan, karena bisa memberikan kelembapan pada kulit dan sekaligus menjaganya dari paparan sinar UV yang berbahaya. Tapi, sesuaikan lagi ya kandungan SPF dan PA pada pelembab untuk kulit kering, berminyak, kombinasi, atau sensitif kamu. Sehingga, manfaat produk skincare tersebut bisa lebih maksimal dirasakan.
8. Sesuaikan dengan Jenis Kulit
Cara memilih moisturizer yang benar selanjutnya adalah dengan menyesuaikan formulanya dengan jenis kulit masing-masing. Jika memiliki kulit berminyak, gunakan moisturizer untuk kulit berminyak yang ringan, berbahan dasar air, dan mampu mengontrol sebum berlebih. Untuk pemilik kulit kombinasi, pilih moisturizer untuk kulit kombinasi yang dapat menyeimbangkan kelembapan tanpa membuat area T-zone semakin berminyak.
Jika kulitmu cenderung kering, gunakan pelembab untuk kulit kering yang mengandung bahan alami seperti shea butter atau minyak argan agar tetap lembut dan kenyal. Sementara itu, bagi kulit sensitif, carilah pelembap untuk kulit sensitif yang mengandung bahan menenangkan seperti chamomile atau centella asiatica untuk mengurangi kemerahan dan iritasi.
Menjaga kelembapan kulit selama puasa sangat penting agar tetap fresh dan sehat sepanjang hari. Dengan memilih moisturizer yang sesuai dengan kebutuhan kulit, kamu bisa menghindari masalah seperti kulit kering, berminyak, atau iritasi. Jadi, jangan lupa rawat kulit dengan produk yang tepat agar kamu bisa menikmati Ramadan dengan wajah segar dan bercahaya!
