Menolak Diajak Menikah, PSK Kalijodo Ditusuk

Santi (28), seorang wanita pekerja seks komersial (PSK) menjadi korban penikaman dari pelanggannya sendiri, Suryana.

oleh Tia Fitriyyah diperbarui 17 Mar 2014, 14:55 WIB
Diterbitkan 17 Mar 2014, 14:55 WIB
Garis polisi

Liputan6.com, Jakarta - Sn (28), wanita pekerja seks komersial (PSK) menjadi korban penikaman teman lelakinya, Sur (24). Peristiwa penikaman terjadi di dalam kamar tidur Bar Anggrek, Kalijodo, Penjaringan, Jakarta Utara, pada Minggu 16 Maret pukul 04.00 WIB.

Sur diduga nekat menikam tubuh Santi lantaran wanita itu menolak untuk dinikahi. Penusukan terjadi di bagian dada dan bokong.

"Motifnya karena kesal korban tidak mau diajak kawin dan setelah kemarin melakukan hubungan badan, tersangka hanya mengasih uang Rp 20 ribu," ujar Kapolsek Penjaringan, AKBP Suyudi Ario Seto di Jakarta Utara, Senin (17/3/2014).

Keduanya diketahui sempat memadu kasih, sampai akhirnya terlibat adu mulut di dalam kamar. Hal tersebut lantas membuat Sur tersulut emosi.

"Jadi korban marah-marah, tersangka tambah kesal dan langsung menusuk korban," pungkas Suyadi. Saat ini Sn (28) masih mendapati perawatan intensif di Rumah Sakit Atmajaya, Jakarta Utara. (Ismoko Widjaya)

Baca juga:

Cekcok Usai Bercinta, PSK Ditusuk Pelanggan

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya