Liputan6.com, Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahok pesimis Giant Sea Wall (GSW) di Ibukota dapat menjadi reservoir atau penampung air minum. Alasannya, di Korea Selatan saja yang membendung 1 sungai gagal.
"Yang ke Korea kita mulai melihat bahwa GSW kita kalau mau berpikir itu jadi waduk, atau tampungan air, itu nggak bisa. Karena di Korea saja gagal. Dia hanya satu sungai saja pencemaran sudah begitu apalagi kita ada 13 (Sungai)," ujar Ahok di Jakarta, Senin (22/9/2014).
Oleh karena itu, pemilik nama Basuki Tjahja Purnama itu menuturkan akan membereskan 13 sungai lebih dahulu. Selain itu, mantan Bupati Belitung itu akan memastikan pembangunan tanggul laut tidak menyulitkan para nelayan dalam mencari nafkah.
Alasan Ahok, di Korea Selatan tanggul laut memakan korban karena dekat tanggul banyak ikan yang bisa dijaring nelayan. "Di Korsel saja kemarin 3 nelayan mati. Karena begitu dia buka pintu lautnya saat laut pasang, ikannya kan masuk, mereka cenderung untuk nangkap ikan di balik itu, padahal sudah dipindahin nelayannya," ungkap Ahok.
Pembangunan Giant Sea Wall dimaksudkan untuk mengatasi banjir di Jakarta, khususnya rob di sisi utara Jakarta. Peletakkan batu pertama diharapkan pada 9 Oktober mendatang. Dana sudah dialokasikan di Kementerian Pekerjaan Umum.
Tanggul raksasa ini diproyeksikan untuk melindungi Jakarta hingga 1.000 tahun ke depan. Selain itu, tanggul ini juga untuk memudahkan pembuangan air dari daratan ke laut dan sebagai tempat penyimpanan air bersih.
Menurut Ahok, untuk teknik pengerjaan yang paling bisa ditiru adalah Rotterdam, Belanda. "Kita lebih cocok Rotterdam sebetulnya," tandas Ahok.
Ahok Pesimis Giant Sea Wall Jakarta Jadi Penampung Air
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahok pesimis Giant Sea Wall (GSW) di Ibukota dapat menjadi reservoir atau penampung air minum.
diperbarui 22 Sep 2014, 14:30 WIBDiterbitkan 22 Sep 2014, 14:30 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
9 Wisata PIK 2 yang Seru dan Menarik, Jadi Pilihan Destinasi saat Liburan
350 Quote Jangan Mempersulit Orang Lain yang Menginspirasi
Fungsi Teks Cerita Sejarah: Pengertian, Struktur, dan Contohnya
7 Potret Omar Daniel dan Refal Hady di Nikahan Dewi Paramita 'Mici', Jadi Groomsmen
IHSG Melompat 1,6 Persen, Saham ACRO Masuk Top Gainers
Benarkah Jajan Gorengan hingga Belanja Elektronik Pakai QRIS Kena PPN 12%? Ini Jawabannya
Potret Ultah Zaskia Sungkar di Bali, Dapat Surprise dari Raffi dan Nagita
Vonis 6 Tahun 6 Bulan di Kasus Dugaan Korupsi Timah, Harvey Moies Masih Pikir-Pikir soal Banding
Tips Memilih Keramik Tangga yang Aman dan Estetis untuk Rumah Anda
Perawatan Wajah Ini Bikin Kulit Cerah Merata dan Bisa Cegah Penuaan Dini
Deretan Mobil dan Motor Terbaik 2024 Indonesia Versi Forwot
Menteri Hukum Respons Kritik Mahfud MD soal Niatan Prabowo yang Akan Maafkan Koruptor