Kurang Pengawasan Orangtua, Bocah 2,5 Tahun Tewas di Selokan

Noval Irval tewas setelah diduga terjatuh dan terbawa arus selokan saat sedang bermain sendirian.

oleh Liputan6 diperbarui 03 Okt 2014, 08:00 WIB
Diterbitkan 03 Okt 2014, 08:00 WIB
Mayat-di-Selokan
(Liputan 6 TV)

Liputan6.com, Kota Mobagu - Tanpa pengawasan orangtua, bocah Noval Irval yang baru berumur 2,5 tahun tewas setelah hanyut terbawa arus air selokan. Warga Kelurahan Molinow, Kota Mobagu, Sulawesi Utara ini diduga terjatuh di selokan saat sedang bermain sendirian.

Seperti ditayangkan Liputan 6 SCTV, Jumat (3/10/2014), jenazah Noval ditemukan warga yang berada di persawahan yang tidak jauh dengan pemukiman warga.

Polisi yang mendapat laporan dari warga langsung mendatangi tempat hanyutnya Noval, untuk melakukan olah tempat kejadian parkara (TKP).

Setelah dilakukan indentifikasi oleh polisi, anak pasangan Rizky Sugeha dan Winda Maleteng ini dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah Datoe Binangkang untuk diotopsi.

Baca juga:

Jam Belajar Sekolah di Banten Akan Ditambah

 

Tak 'Dilayani', ABG di Denpasar Bunuh PSK

Tak Bisa Berhenti Makan, Batita ini Beratnya 70 Kg

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya