Liputan6.com, Jakarta - Jajaran Polsek Pamulang tengah memburu 2 pelaku perampokan yang merampok dan memperkosa ibu hamil 5 bulan di Pamulang. 2 Perampok tersebut diduga banyak terlibat kasus perampokan dan residivis.
"Ya, ada kemungkinan pemain lama. Dari cara masuk ke rumah korban sudah ahli. Masuk lewat jendela," kata Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Pamulang AKP Sainan Lubis saat dihubungi Liputan6.com, Jakarta, Minggu (12/10/2014).
Sainan mengatakan, pihaknya masih memburu 2 perampok tersebut. Pihaknya juga sudah menghadapkan beberapa pelaku perampokan atau kejahatan serupa, seperti penjambretan ke hadapan ibu hamil tersebut, tapi belum sesuai.
"Belum ada perkembangan. Terus kita kejar. Kemarin ada pelaku perampokan kita hadapkan, tapi korban bilang bukan (pelakunya)," ungkap dia.
Sainan mengatakan, pihaknya telah mengendus keberadaan 2 perampok ulung tersebut. Diduga keduanya masih berada di Jakarta. Koordinasi dengan polsek dan polres yang berada di sekitar Pamulang pun telah dilakukan.
Menurut Sainan, pihaknya juga tengah fokus menjaga di wilayah yang rawan perampokan. "Kita masih bergerak terus," ucap Sainan.
Ibu hamil tersebut sebelumnya dirampok 2 perampok di rumahnya, di kawasan Pondok Banda, Pamulang, Tangerang Selatan. Kejadian itu terjadi pada Senin 29 September 2014 dini hari.
Kedua perampok itu diduga masuk melalui jendela rumah, dengan cara mencongkel jendela. Saat itu sang ibu hamil tersebut sedang salat tahajud.
Kedua bandit itu merampok dengan mengambil uang tunai Rp 1 juta dan ponsel. Belum puas menggondol harta korban, keduanya lalu memperkosa ibu hamil tersebut di depan salah satu anaknya yang masih kecil. (Ans)
2 Perampok dan Pemerkosa Ibu Hamil di Pamulang Diduga Residivis
Pihak Polsek Pamulang menduga, kedua perampok dan pemerkosa ibu hamil di Pamulang masih berada di Jakarta.
diperbarui 12 Okt 2014, 18:07 WIBDiterbitkan 12 Okt 2014, 18:07 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kepala Dinkop UKM Kota Cilegon Motivasi 60 UMKM untuk Menjadi Wirausaha yang Hebat
Tips Memanggang Roti Agar Tidak Keras: Renyah di Luar, Lembut di Dalam
Menaker Beri Bocoran Soal UMP 2025, Diumumkan Kapan?
Kambing, Kehidupan, dan Perjuangan Perempuan Janda di Sekitar Gunung Palung
Dikira Suara Aneh dari Hewan, Ternyata Ada Pria Telanjang Tinggal di Rumah Lansia Ini
Dinkes Kota Cilegon Dorong Puskesmas Deteksi Dini Penyakit Melalui Metode Integrasi Layanan Primer
IHSG Tergelincir, Saham BOAT Masuk Top Gainers Hari Ini 20 November 2024
Tips Menjaga Kesehatan Mata: Panduan Lengkap untuk Penglihatan Optimal
Tips Memasak Kangkung Agar Tetap Hijau: Panduan Lengkap untuk Hasil Maksimal
Pasca Pembatalan Paslon, Kantor KPUD Kota Metro Dijaga 300 Personel Polisi
VIDEO: Viral Jalanan Rusak di Sleman Terpasang Plang Perbaikan, Warga Hanya Formalitas
Erick Thohir Siapkan KUR Khusus untuk Pekerja Migran, Ini Tujuannya