Liputan6.com, Jakarta - Pemerintahan Joko Widodo atau Jokowi dan Jusuf Kalla (JK) meluncurkan 3 kartu andalannya secara serentak hari ini. Ketiga kartu itu yakni Kartu Indonesia Sehat (KIS), Kartu Indonesia Pintar (KIP), dan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS). Ketiga kartu itu dibagikan untuk kesejahteraan warga.
Menurut Spesialis Komunikasi dan Hubungan Luar Tim Nasional Percepatan Penganggulangan Kemiskinan (TNP2K) Regi Wahono, masing-masing kartu mempunyai fungsi berbeda.
KKS berfungsi untuk memberikan bantuan sosial langsung kepada warga. Kartu ini berfungsi selama 5 tahun. "Dananya bisa diambil melalui kantor pos dengan menggunakan nomor ponsel yang sudah dibagikan di mana berfungsi layaknya rekening," ujar Regi di Kantor Pos cabang Fatmawati, Jakarta, Senin (3/11/2014).
Nomor ponsel maksudnya adalah kartu sim card dari provider yang berfungsi sebagai e-money atau disebut juga Layanan Keuangan Digital (LKD).
"Melalui LKD, masyarakat tidak lagi dibatasi oleh keberadaan bank atau ATM. Mereka juga bisa mengambil atau mengirim dana lewat telepon seluler, serta bisa mengambil dana secara langsung maupun secara bertahap," jelas dia.
Sedangkan KIS, lanjut Regi, berfungsi sebagai kartu untuk berobat. Kartu tersebut bisa dibawa jika warga ingin berobat.
"Kartu itu bisa langsung digunakan, jika sakit langsung dibawa saja. Tidak bisa diwakilkan, karena setiap orang mendapatkan kartu tersebut satu-satu," tutur Regi.
Adapun KIP, bisa dibawa ke sekolah swasta atau negeri. "Dengan menunjukkan KIP ke sekolah disertakan KK dan kartu penunjuk lainnya, kartu ini bisa digunakan. Bagi yang belum mendapatkan KIP bisa mendaftar ke sekolah masing-masing," jelas dia.
Meskipun sudah dibagikan, KIP tidak bisa langsung digunakan karena dananya sudah dicairkan melalui Bantuan Siswa Miskin (BSM). "Jadi baru bisa dicairkan semester depan pada 2015," jelas Regi.
Guna menentukan penerima KIP, datanya diambil dari Basis Data Terpadu 2011 yang kemudian dibuat ranking. "Dengan sistem ranking diketahui mana warga yang menjadi prioritas. Tapi kemudian data tersebut disesuaikan dengan kementerian terkait dan sesuai kemampuan pendanaan kementerian masing-masing," demikian Regi. (Sss)
Fungsi 3 Kartu 'Sakti' Jokowi
Dana Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) bisa dicairkan di kantor pos dengan menggunakan nomor ponsel yang sudah dibagikan.
Diperbarui 03 Nov 2014, 14:27 WIBDiterbitkan 03 Nov 2014, 14:27 WIB
Kartu Indonesia Pintar, Kartu Indonesia Sehat, Kartu Keluarga Sejahtera mulai dibagikan kepada warga (Liputan6.com/ Putu Merta Surya Putra)... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kemendag Temukan Minyak Non-DMO untuk MinyaKita
Jelang Idul Fitri, Harga Sembako di Bekasi Alami Kenaikan
Buntut Gagal Merger, CEO Nissan Makoto Uchida Lepas Jabatan
7 Potret Rumah Ustaz Derry Sulaiman, Ada Koleksi Kaligrafi dan Studio Podcast
Cara Mengonsumsi Minyak Zaitun: Panduan Lengkap untuk Kesehatan Optimal
Hartadinata Bersiap Dukung Ekosistem Bullion Bank di Indonesia
Saksikan Sinetron Luka Cinta Episode Rabu 12 Maret Pukul 21.30 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Pengamat: Pemerintah Kejar Pertumbuhan Ekonomi, tapi Upah Pekerja Terabaikan
Link Live Streaming BRI Liga 1 Malut United vs Persita Tangerang, Sedang Tayang di Vidio
Seniman Asal Chile Tuai Kontroversi Gara-gara Gunakan Babi untuk Instalasi Seni
Modus Penipuan Bank: Waspadai Pencurian Data Pribadi
Komisi I: Posisi Letkol Teddy Sebagai Seskab Langgar UU TNI, Harus Mundur dari Militer