Liputan6.com, Makassar - 7 Pegawai lingkup Pemerintah Kota Makassar, Sulawesi Selatan, kepergok bermain judi di salah satu ruangan kantor balaikota setempat. Sebelumnya, kantor balaikota disinyalir berubah fungsi saat malam hari, yakni dijadikan arena perjudian sejumlah pegawai Pemkot Makassar.
"Kita sudah periksa pegawai yang tertangkap basah bermain judi," kata Kepala Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Sektor Ujung Pandang, Ajun Komisaris Polisi Agus Arsyad, Rabu (5/11/2014).
Ketujuh pegawai lingkup Pemkot Makassar masing-masing berinisial HA, TA, TS, MA, RI, MU, dan AB. "Rata-rata pegawai ini kontrak, hanya Masse yang pegawai negeri sipil (PNS)," jelas Agus.
Perilaku yang tidak pantas tersebut telah lama diendus pihak kepolisian. Namun, Rabu subuh baru digerebek setelah aparat kepolisian mengintai para pelaku.
"Memang laporan kita terima kerap terjadi praktik perjudian. Jadi kita langsung gerebek tadi subuh," lanjut Agus.
Adapun barang bukti yang disita kepolisian berupa sejumlah kartu domino, uang Rp 460 ribu yang masih berada di atas meja, serta 8 telepon seluler milik para tersangka. Akibat perbuatannya tersebut para pelaku dikenakan Pasal 303 KUHP tentang perjudian dengan hukuman penjara minimal 6 tahun.
Berjudi di Balaikota, 7 Pegawai Pemkot Makassar Diciduk
Mereka kepergok sedang bermain judi di salah satu ruangan kantor balaikota Makassar, Sulawesi Selatan.
diperbarui 06 Nov 2014, 02:35 WIBDiterbitkan 06 Nov 2014, 02:35 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Resmi Masuk Indonesia, Apel Polandia Tawarkan Kualitas dan Harga Kompetitif
Ketahui 6 Tipe Tubuh Wanita dan Hubungannya dengan Kesehatan
Indra Sjafri Jelaskan Pencoretan Meshaal Hamzah dari Skuad Piala Asia U-20 2025, Tidak Terkait dengan klub Thailand
Cara Hilangkan Flek Hitam dengan Alami, Ketahui Juga Penyebabnya
6 Editan Makanan ala Pinterest Ini Kocak, Netizen Selalu Punya Kreasi Sendiri
Cek Fakta: Tidak Benar Pendaftaran Program E-Toll Gratis Sebesar Rp 500 Ribu
Tak Rekrut Penyerang, Argumen Manchester United di Bursa Transfer Tak Masuk Akal
350 Caption Aesthetic untuk Orang Tua yang Menyentuh Hati
Threads Kini Izinkan Pengguna Berbagi Custom Feeds
Jangan Dibuang, Ini Khasiat Kulit Manggis yang Jarang Diketahui
Harga Terbaru LPG 3 Kg, 5,5 Kg, dan 12 Kg
4 Pernyataan Menkes Budi Gunadi Usai Rapat Bersama Presiden Prabowo, Bahas soal Efisiensi Anggaran