Liputan6.com, Grobogan - Menyambut tanggal 1 Desember, sejumlah pelajar dan mahasiswa di Grobogan, Jawa Tengah menggelar malam renungan peringatan Hari AIDS Sedunia bersama para Orang Dengan HIV/AIDS (ODHA).
Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Senin (1/12/2014), mereka bergandengan tangan sebagai simbol pergaulan dengan para penderita HIV/AIDS.
Pergaulan tidak akan menularkan virus HIV/AIDS melainkan melalui hubungan seks, jarum suntik, donor darah, dan air susu ibu. Langkah ini dilakukan mengingat selama ini ODHA belum sepenuhnya diterima oleh masyarakat luas.
Sementara di Semarang, Jawa Tengah, Hari AIDS Sedunia yang jatuh pada hari ini diperingati dengan penggalangan cap 5 jari sebagai simbol dukungan terhadap ODHA. Mereka berharap agar tidak ada diskriminasi terhadap penderita HIV/AIDS.
Di Solo, Jawa Tengah, sekelompok warga mengkampanyekan bahaya AIDS kepada orang-orang di sejumlah hotel kelas melati, terminal, dan stasiun. Aksi ini dilakukan agar masyarakat mengetahui bahaya dan mampu mencegah penularan virus tersebut.
Di Indonesia, pada 2014, sudah tercatat kasus baru HIV sebanyak 22 ribu dan AIDS 1.876. (Nfs/Yus)
Peringati Hari AIDS, Warga Semarang Bubuhkan Cap 5 Jari
Aksi membubuhkan cap 5 jari ini dilakukan sebagai simbol dukungan terhadap penderita HIV/AIDS.
diperbarui 01 Des 2014, 13:50 WIBDiterbitkan 01 Des 2014, 13:50 WIB
Angka kejadian HIV di Indoensia ternyata bukan hanya terjadi pada pria atau wanita dewasa. Balita pun ikut menjadi korban keteledoran orangt
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips Memilih Raket Badminton yang Tepat untuk Pemula dan Profesional
10 Tips Memasak Daging Cepat Empuk dan Hemat Gas, Cocok untuk Pemula
6 Potret Kebersamaan Baim Wong dan Nagita, Sikap Elus Kepala di Ultah Azura Disorot
Tips Tidur Nyenyak: Panduan Lengkap untuk Istirahat Berkualitas
Polda Metro Bongkar Penyelundupan Narkoba Jaringan Afganistan, 389 Kilogram Sabu Disita
Tips Memasak Pare Agar Tidak Pahit, Lengkap dengan Resepnya
6 Potret Benda Misterius Ini Bikin Mikir Kegunaannya, Bentuknya Sangat Asing
Dukung KSPN Danau Toba, Damri Siapkan Rute Ajibata-Kualanamu Tarif Murah
Hari Anak Sedunia 2024, UNICEF Sorot Penderitaan Anak di Gaza hingga Sudan
VIDEO: Libatkan Pegawai Komdigi, Buronan Judi Online Ditangkap di Sleman
Dinkes Cilegon Buka Layanan Konsultasi Gangguan Jiwa Gratis di Puskesmas
Pj Gubernur Kaltim Sebut Tambang Bawa Keberkahan Jika Dikelola dengan Baik