Liputan6.com, Samarinda - Unjuk rasa mahasiswa memperingati Hari Anti-Korupsi di depan Gedung DPRD Samarinda, Kalimantan Timur kemarin siang berakhir ricuh. Kericuhan bermula saat sejumlah mahasiswa membakar ban hingga mengenai salah seorang anggota polisi,
Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Selasa (9/12/2014), polisi kemudian menangkap sejumlah mahasiswa. Polisi yang tersulut emosi langsung menendang dan memukuli mahasiswa hingga terluka.
Mahasiswa menyesalkan aksi polisi yang mereka ibaratkan seperti preman. Sementara 3 mahasiswa yang ditangkap dimintai keterangan oleh polisi.
Tak hanya di Samarinda, kericuhan di Hari Anti-Korupsi juga terjadi di Kota Bau-bau, Sulawesi Tenggara. Bentrokan antara polisi dan mahasiswa di depan Kantor Kejaksaan Negeri Bau-bau tak terhindarkan saat pendemo berusaha masuk dan mendobrak gerbang.
Puluhan mahasiswa Universitas Dayanu Ikhsanudin itu rencananya hendak menyerahkan sejumlah bukti korupsi di Dinas Pendidikan Kota Bau-bau. Mereka menduga terjadi penggelapan dana sertifikasi guru yang totalnya mencapai ratusan juta rupiah.
Sementara unjuk rasa di depan Kantor DPRD Kabupaten Bogor, Jawa Barat juga diwarnai bentrokan. Ratusan mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Pergerakan Rakyat Bogor terlibat adu fisik dengan polisi yang memblokade pintu gerbang gedung DPRD.
Bahkan aksi ini sempat memanas saat sejumlah mahasiswa menyandera mobil seorang anggota dewan. Beruntung tidak terjadi pengerusakan dan mobil yang disandera pun dipersilakan jalan.
Unjuk rasa dilanjutkan dengan aksi teaterikal sebagai bentuk keprihatinan korupsi di Tanah Air yang sudah mendarah daging khususnya dalam setiap proyek lelang dan tender di instansi pemerintahan. (Nfs/Ado)
Bakar Ban, Mahasiswa di Samarinda Dipukuli Polisi
Unjuk rasa memperingati Hari Anti-Korupsi di sejumlah daerah berakhir ricuh. Sejumlah mahasiswa bentrok dengan polisi.
Diperbarui 10 Des 2014, 04:50 WIBDiterbitkan 10 Des 2014, 04:50 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
5 Model Baju Anak Perempuan Umur 10 Tahun yang Stylish dan Nyaman
5 Rekomendasi Parfum Pria Tahan Lama, Cocok Digunakan Dalam Berbagai Momen
Persaingan Ketat Lapangan Pekerjaan, Fresh Graduate Minta Gaji Berapa?
11 Tips agar Cepat Tidur untuk Tingkatkan Kualitas Hidup, Solusi Tepat Bebas dari Stres
6 Minuman Favorit Kopi Kenangan, Salah Satunya Juga Disukai di Luar Negeri
6 Outfit Jogging Wanita Hijab Simple, Tetap Catchy dan Nyaman Saat Olahraga
Mendagri soal Usulan Solo Jadi Daerah Istimewa: Kita Kaji Dulu Alasannya Apa
5 Contoh Gambar Ilustrasi Kartun yang Menarik dan Mudah Dibuat
Biaya Hidup Kian Melonjak, Gaji Diatas UMR jadi Ideal?
PLN Icon Plus Hadirkan Beragam Solusi Dukung Digitalisasi Layanan Publik
VIDEO: Waspada! Kasus DBD di Jakarta Barat Meningkat!
Kebiasaan Nabi Muhammad sebelum Tidur yang Penting Ditiru, Lakukan Audit Harian