Liputan6.com, Jakarta - Penculik pengusaha spa yang sedang melintas di kawasan Taman Palem, Cengkareng, Jakarta Barat, hingga kini masih buron. Kendati demikian, korban penculikan bernama Trisya kini sudah kembali ke rumah bersama keluarganya dengan selamat.
"Belum tertangkap, masih DPO (daftar pencarian orang) polisi," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Rikwanto di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Sabtu (27/12/2014).
Rikwanto mengungkapkan, saat terjadi penculikan tersebut korban mendapat intimidasi dari pelaku yang membawa kabur mobil korban. "Iya mendapat intimidasi berupa ancaman-ancaman dari pelaku," ungkap dia.
Dalam pengakuan korban, Rikwanto mengatakan, saat Trisya beserta mobilnya dibawa oleh pelaku berputar-putar di wilayah Jakarta ternyata pelaku salah orang.
"Modusnya salah ambil. Jadi setelah mutar-mutar dan korban difoto lalu dikirimkan foto itu ke bosnya (penculik), ternyata kata korban pelaku itu salah ambil atau salah sasaran," kata Rikwanto.
Namun demikian, Rikwanto menegaskan, pihaknya tidak akan langsung memercayai pengakuan pelaku terhadap korban bahwa kejadian tersebut salah orang. Selain itu, ia juga menekankan, pelaku belum bisa diidentifikasi sebagai debt collector (penagih utang) dengan mengambil kendaraan serta menculik korban Trisya.
"Kita tidak akan percaya begitu saya, ini kan sudah tindak pidana. Nah juga bukan soal pelaku itu penagih utang atau bukan, kan menagih itu ada caranya. Jadi bukan soal penagih utang ya, soalnya sudah masuk tindak pidana," tandas Rikwanto.
Sebelumnya, menurut sang adik Lucky Suherman, kabar penculikan kakaknya didapati dari pembantunya yang mengadu kepada orangtuanya. Saat itu pengusaha spa berumur 34 tahun itu bersama pembantunya tengah mengendarai mobil Grand Livina B 28 YYH di dekat Mal Taman Palem, Jumat 26 Desember 2014 sekitar pukul 12.00 WIB.
"Tiba-tiba mobil dihadang 2 motor yang ditumpangi 4 pria berboncengan. Kemudian 2 pelaku masuk ke dalam mobil, lalu kakak saya dibawa pergi," ujar Lucky di Mapolda Metro Jaya, Jumat 26 Desember 2014.
Setelah para pelaku berhasil naik ke dalam mobil, sang pembantu diminta keluar. Lalu dia pulang ke rumah menggunakan ojek dan melaporkan kejadian itu kepada orangtua majikan.
Sempat beredar melalui pesan singkat berantai yang menyebut terjadi pencurian mobil Grand Livina putih yang berisi anak. Namun belakangan diketahui bahwa anak tersebut adalah orang dewasa bernama Trisya, yang diduga merupakan korban penculikan. (Ans)
Penculik Bos Spa di Jakarta Barat Masih Buron
Menurut polisi, korban penculikan bernama Trisya mengaku pelaku salah ambil atau salah sasaran.
Advertisement
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5454125/original/099230800_1766550476-Lagidiskon__desktop-mobile__356x469_-_Button_Share.png)
2026 Naik, Beli Sekarang!
- Meeting Online Makin Profesional dengan 5 Webcam Berkualitas2 hari yang lalu

- Mesin Kopi Multifungsi untuk Pecinta Kopi: Simak Rekomendasinya!3 hari yang lalu

- 3 Parfum Mobil Favorit yang Bikin Kabin Wangi Tahan Lama dan Bebas Bau1 minggu yang lalu

- Jangan Abaikan Panas Berlebih, Ini 5 Cooling Pad Laptop yang Patut Dipertimbangkan1 minggu yang lalu

- Jangan Tunda Beli! 10 Laptop RAM Besar Ini Diprediksi Naik Harga dan Langka di Tahun Depan2 minggu yang lalu

- 5 Produk Perawatan Mobil yang Praktis Dipakai di Rumah, Bikin Kendaraan Selalu Prima2 minggu yang lalu

- Deretan Destinasi Wisata Gelar Promo 12.12, Cek Lengkapnya di sini2 minggu yang lalu

- Mumpung Masih Murah, Beli Gadget Terbaik Sekarang!2 minggu yang lalu

- Deretan Promo 12.12 Makanan dan Minuman, Jangan Terlewatkan!2 minggu yang lalu

- Akurasi Maksimal dan Gerakan Makin Lincah! Ini Rekomendasi Mouse Gaming Buat Kemenangan yang Lebih Mudah3 minggu yang lalu

- Barang Sering Hilang? Ini Solusi GPS Tracker yang Bikin Hidup Lebih Tenang3 minggu yang lalu

- Menko Airlangga Bidik Transaksi Harbolnas 2025 Tembus Rp 35 Triliun4 minggu yang lalu

EnamPlus
powered by
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2393275/original/001184200_1540545780-20181026-Tes-CPNS-Jaksel-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5460604/original/064072600_1767259049-purbaya_klaim_2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5460065/original/075391800_1767209202-4.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5460142/original/096008400_1767236844-cpsn_2026.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/786325/original/013256600_1419634775-Update-Penculikan.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5440993/original/051183300_1765449665-pexels-thirdman-7651922.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5440955/original/025438100_1765448041-pexels-chevanon-302894.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5436532/original/045182500_1765177568-pexels-maksgelatin-4824424.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5436514/original/029918400_1765176856-pexels-ken-tomita-127057-389818.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/1429293/original/037383000_1481114577-20161207--Laptop-Acer-Seharga-20-Juta-Jakarta-Angga-Yuniar-01.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5436096/original/000714800_1765162370-pexels-photo-1740919.webp)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4800209/original/049531900_1712900090-shutterstock_2286683503.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5442113/original/056839600_1765528039-Ilustrasi_smartphone__tablet__dan_laptop.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5441514/original/073297500_1765510798-Depositphotos_547538726_L.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5429431/original/070225500_1764586417-pexels-yankrukov-9072212.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5434294/original/022663100_1764921813-Depositphotos_209735730_L.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5424660/original/045643900_1764150556-IMG-20251126-WA0006.jpg)