Liputan6.com, Bandung - Masyarakat kawasan Pantura (Pantai Utara) Jawa Barat, sebaiknya mulai berhati-hati dan lebih waspada dalam membeli kosmetik di warung-warung dan grosir. Sebab, Polda Jabar membongkar peredaran kosmetik palsu di wilayah tersebut.
Tidak tanggung-tanggung, puluhan ribu botol kosmetik palsu merek ternama disita dari pabrik rumahan yang berada di Kampung Karajan, Desa Pucung Kota Baru, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.
"Informasi masyarakat, ada industri rumah tangga yang memproduksi berbagai merek kosmetik seperti Citra, bedak Cusson, Marcks, dan berbagai merek. Kita menduga ini produk racikan dan ternyata benar," ujar Kasubdit I Indag Direktorat Reskrim Khusus Polda Jabar AKBP Eko Sulistyo di Mapolda Jabar, Jumat (16/1/2015).
Eko mengatakan, pengungkapan ini dilakukan pada Kamis 15 Januari 2015 berdasarkan hasil penyelidikan anggota Polda Jabar.
"Saat kita lakukan pemeriksaan diketahui bahan baku yang digunakan oleh produk ini tidak sesuai dan tidak bisa dipertanggungjawabkan," kata Eko.
Dari hasil penyelidikan, pabrik ini tidak memiliki izin produksi dan izin edar yang seharusnya dikeluarkan oleh BPOM RI. "Artinya produk ini ilegal dan semestinya tidak beredar di masyarakat," ucap dia.
Eko menambahkan, produk ini disebarkan di wilayah Pantura seperti Karawang, Cikampek, dan Purwakarta. "Diedarkan ke warung-warung dan grosir-grosir. Harga yang ditawarkan lebih murah dibandingkan harga barang aslinya," tutur dia.
Selain menyita barang bukti puluhan ribu botol kosmetik palsu, pihaknya mengamankan 4 orang tersangka yaitu A yang merupakan pemilik pabrik dan 3 pegawainya berinisial B, I, dan M.
"Akibat perbuatannya para tersangka akan diganjar dengan Pasal 197 jo 106 ayat 1 Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang kesehatan dengan ancaman pidana paling lama 15 tahun dan denda Rp 1,5 miliar," tandas Eko. (Mvi/Mut)
Waspada, Kosmetik Palsu Merek Ternama Beredar di Pantura
Dari hasil penyelidikan, pabrik ini tidak memiliki izin produksi dan izin edar yang seharusnya dikeluarkan oleh BPOM RI.
diperbarui 16 Jan 2015, 17:27 WIBDiterbitkan 16 Jan 2015, 17:27 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 Liga InternasionalLiverpool Bayar Mahal Kemenangan atas Real Madrid di Liga Champions
9 10
Berita Terbaru
Program 3 Juta Rumah Bakal Bikin Konsumsi Listrik RI Naik, Jadi Berapa?
VIDEO: Situasi Tambang Galian C di Solok Selatan
Dzikir dan Doa Setelah Sholat Dhuha, Panduan Lengkap beserta Keutamaannya
Bingung Tetangga belum Bayar Utang, Perlu Ditagih atau Tidak?
VIDEO: Klaim Unggul Hitung Cepat, Calon Bupati Jeje Ritchie Langsung Sujud Syukur dan Menangis
Angger Dimas Muncul Usai Yudha Arfandi Divonis 20 Tahun Penjara: Sampai Kapanpun Saya Tidak Ikhlas
Jadwal Sepak Bola Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Punya Target Bawa Piala Kemenangan
Cara Mengecilkan Payudara: Metode Alami dan Efektif
VIDEO: Presiden Filipina: Pemakzulan Terhadap Wapres akan Buang-Buang Waktu
Menko Zulkifli Hasan Ingin Bulog Jadi Lembaga Lebih Kuat, Ini Alasannya
7 Pilihan Menu Diet untuk Penderita Asam Lambung yang Mudah dan Tidak Bikin Bosan
VIDEO: Banjir Luapan Sungai Citarum Kembali Rendam Ribuan Rumah