Kalapas: Duo Terpidana Mati Bali Nine Bukan di Ruang Isolasi

Kalapas Kerobokan Sudjonggo membantah tidak ada ruang isolasi untuk duo Bali Nine.

oleh Dewi Divianta diperbarui 20 Feb 2015, 14:41 WIB
Diterbitkan 20 Feb 2015, 14:41 WIB
Terpidana Bali Nine Akan Dieksekusi, KBRI Imbau WNI di Australia
Ryan Sukumaran dan Andrew Chan (Dailymail)... Selengkapnya

Liputan6.com, Denpasar - Kabar duo terpidana mati Bali Nine sudah diasingkan dan diisolasi di ruangan sel khusus dan tinggal menunggu dipindahkan dari pihak LP Nusakambangan, ternyata tak benar. Informasi itu mengemuka usai kunjungan Kepala Kejaksaan tinggi Bali Momock Bambang Samiarso ke Lapas Kerobokan Kamis 19 Februari 2015 kemarin.

Kalapas Kerobokan Sudjonggo membantah tidak ada ruang isolasi. Saat ini terpidana mati Bali Nine Myuran Sukumaran dan Andrew Chan menempati sel tower maximum security bukan sel isolasi.

"Karena Kajati belum pernah ke sini sebelumnya. Mungkin dikira itu ruang isolasi. Tapi, selama ini mereka (Myuran dan Andrew) memang menempati sel tower itu," kata Sudjonggo di Lapas kerobokan Denpasar, Jumat (20/2/2015).

Sementara itu, sebelumnya Kajati Bali Momock Bambang Samiarso mengatakan pemindahan duo Bali Nine segera dilakukan dalam minggu ini. Saat ini sedang menunggu kabar dari Lapas Nusakambangan.

"Pokoknya secepatnya. Jika Nusakambangan sudah siap segera kita pindahkan," kata Momock.

Saat ini terpidana mati kasus narkotika Myuran Sukumaran dan Andrew Chan mendapat penundaan eksekusi mati. Hal itu disambut gembira keduanya juga kelurganya. Karena, masih ada harapan berbuat baik dan menghirup udara lebih lama. (Tnt/Mut)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya