Liputan6.com, Surabaya - Salah satu warga negara asing yang merupakan terpidana mati kasus narkoba, Raheem Agbaje Salami akan segera dieksekusi. Namun warga Spanyol yang terbukti menyelundupkan heroin ke Indonesia itu tak akan menjalani hukuman mati di Jawa Timur, melainkan di Lapas Nusakambangan yang berada di Cilacap.
"Hasil koordinasi kami dengan Kejaksaan Tinggi Jatim (Jawa Timur) dan Kejaksaan Agung menyebutkan bahwa untuk pelaksanaan eksekusi Raheem, kemungkinan akan dilakukan bersama dengan terpidana mati kasus narkoba lainnya dan lokasinya tidak di Jawa Timur," kata Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Anas Yusuf di Surabaya Minggu 22 Februari malam yang dimuat Senin (23/2/2015).
Pihaknya menyatakan, telah menyiapkan regu pengawalan jika memang diputuskan untuk dieksekusi di Lapas Nusakambangan.
Sebelumnya, Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Awi Setiyono mengatakan, pihaknya menyiapkan beberapa rencana terkait pelaksanaan eksekusi mati tersebut, di antaranya menyiapkan tim pengawalan untuk rute pemindahan dan juga regu tembak yang ditunjuk.
"Kami siapkan tim eksekutor dari Brimob. Dan yang jelas kami siap, berapapun personel yang dibutuhkan untuk pelaksanaan eksekusi," tutur Awi di Surabaya, Sabtu 21 Februari.
Kejaksaan Tinggi Jawa Timur juga menyatakan sudah siap memindahkan Raheem dari Lapas Kelas II A Madiun, Jawa Timur ke Lapas Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah.
Raheem Agbaje Salami adalah warga negara Spanyol yang ditangkap di Bandara internasional Juanda Surabaya pada 1999. Ia terbukti menyelundupkan heroin ke Indonesia.
Di persidangan, Raheem divonis hukuman mati dan sempat mengajukan grasi, namun ditolak Presiden Jokowi. (Ant/Tnt)
Raheem WN Spanyol juga Akan Dieksekusi di Nusakambangan
Kepolisian menyatakan, telah menyiapkan regu pengawalan jika memang Raheem diputuskan untuk dieksekusi di Lapas Nusakambangan.
diperbarui 23 Feb 2015, 08:01 WIBDiterbitkan 23 Feb 2015, 08:01 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Menghilangkan Sakit Perut Saat Haid, Wanita Wajib Tahu
Lika-liku Ridwan Kamil dalam Pilgub Jakarta 2024, Sering Dihujat karena Rendahkan Martabat Perempuan hingga Cuitan Lawasnya Dibongkar
Cara Menghindari Pergaulan Bebas, Panduan Lengkap untuk Remaja dan Orang Tua
Pramono Anung Bakal Dampingi Megawati Mencoblos Pilkada Jakarta2024 di TPS 024 Kebagusan
Pilkada Jakarta Berjalan Kondusif, Pramono Apresiasi Ridwan Kamil dan Dharma Pongrekun
Dorong Perluasan Kerja di PEA, Kemenaker Tegaskan Komitmen Tingkatkan Kualitas SDM
Cara Menghilangkan Varises, Panduan Lengkap untuk Mengatasi Masalah Pembuluh Darah
Mendag Budi Tangkis Tudingan Satgas Impor Ilegal Tak Guna
Prabowo Pantau Quick Count Pilkada 2024 di Hambalang
Sering Bintangi Film Bertema Poligami, 8 Aktris Ini Pernah "Dimadu" Fedi Nuril
Kisah Sunan Drajat Diselamatkan Ikan Cucut saat Tenggelam, Karomah Wali
Istri Chand Kelvin Hamil Anak Pertama, Cek Kehamilan Sebelum Tawaf Wada di Makkah