Liputan6.com, Jakarta - Kobaran api dengan cepat membakar sejumlah rumah warga dan warung makan di Jalan Pembangunan Dalam, Gambir, Jakarta Pusat. Ancaman si jago merah yang terus membesar, membuat warga yang rumahnya berdekatan dengan titik api langsung berupaya mengevakuasi barang berharga mereka ke tempat yang lebih aman.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Kamis (5/3/2015), tak mau api semakin membesar, warga berusaha memadamkan api dengan alat seadanya. Banyaknya bahan yang mudah terbakar ditambah tiupan angin yang cukup kencang membuat si jago merah semakin sulit dipadamkan.
Menurut warga, api diduga berasal dari kebocoran selang tabung gas dari dapur sebuah rumah makan. Warga juga mendengar beberapa kali ledakan.
Api akhirnya berhasil dijinakkan setelah 23 unit pemadam kebakaran Jakarta Pusat diterjunkan di lokasi kejadian. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian yang diderita para korban ditaksir mencapai ratusan juta rupiah. (Dan)
Tabung Gas Bocor Hanguskan Rumah dan Warung Makan di Gambir
Kebakaran yang melanda kawasan Gambir menderita kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
Diperbarui 06 Mar 2015, 03:26 WIBDiterbitkan 06 Mar 2015, 03:26 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Alasan Mengapa Cirebon Bergaya Jawa, Sementara Brebes Masih Sunda
Waketum Golkar Ajak Publik Tak Habiskan Energi Bahas Usul Pergantian Wapres dan Isu Ijazah Palsu
Makanan Ultra Proses Ternyata Memengaruhi Kesehatan Mental
4 Tips Memilih Gamis 2025 yang Nyaman Dipakai Sehari-hari, Yuk Simak!
Bertambah, Ada 31 Mantan Karyawan Perusahaan di Pekanbaru Ijazahnya Ditahan
Tim Voli Milik Presiden SBY Pertama Lolos Grand Final, Jakarta LavAni Belum Punya Lawan
Danjen Kopassus: Ormas Ganggu Keamanan Harus Ditindak
Aul, Makhluk Mitologi Serigala dari Lereng Gunung Slamet
Jawa Barat Raih Peringkat 2 LPPD, Erwan Setiawan Tekankan Pentingnya Pemekaran
Link Live Streaming Final Copa del Rey Barcelona vs Real Madrid, Sebentar Lagi Kick-off
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Minggu 27 April 2025
Bakar Batu dan Pesan Damai untuk Persatuan Papua Pegunungan