Liputan6.com, Yogyakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla jadi pembicara utama dalam Seminar Nasional Pra Muktamar ke-47 Muhammadiyah bertemakan "Muhammadiyah, Civil Society, dan Negara" di Yogyakarta. Dalam kesempatan itu, JK menerangkan perbedaan 2 organisasi Islam, Muhammadiyah dan Nahdlatul Ulama (NU).
"Memang di Indonesia ini 2 organisasi yang berkembang itu NU dan Muhammadiyah. Cara tiap organisasi itu berbeda, tapi saya selalu pesan, jangan ubah caranya," kata JK di Yogyakarta, Sabtu (7/3/2015).
"Muhammadiyah itu holding company, sama seperti Astra itu. NU juga maju dengan cara franchise, cuma beda cara saja, seperti McD, pesantren itu yang punya kiai," tambah dia.
JK melanjutkan, Muhammadiyah lebih terstruktur dalam organisasi itu karena merupakan satu kesatuan. Bila ingin mengganti pimpinan bisa dilakukan dari pusat. Sedangkan di NU, yang berhak melakukan pergantian adalah siapa yang berkuasa di pesantren tersebut.
"Kalau cara NU siapa yang bangun, dia yang punya. Lebih mudah. Tapi saya bilang jangan ubah. Holding company dan franchise kalau diatur dengan benar kan maju juga," imbuh Wapres.
Ketua PMI itu juga meminta Muhammadiyah dan NU terus mengedepankan serta mengajarkan Islam moderat. Ia juga sedang berusaha agar Indonesia bisa menjadi pusat Islam.
"Jadi saya bilang mari buat pemikiran Islam besar, bisa nanti bicara belajar Islam ke Jakarta, jangan ke Al-Azhar. Saya juga ajak teman Malaysia, Brunei, karena cuma kita 3 negara yang damai karena pemikirannya Islam moderat," tandas JK. (Ado)
JK: Muhammadiyah dan NU Itu Ibarat Holding Company dan Franchise
Wapres Jusuf Kalla meminta Muhammadiyah dan NU terus mengedepankan serta mengajarkan Islam moderat.
Diperbarui 07 Mar 2015, 19:07 WIBDiterbitkan 07 Mar 2015, 19:07 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Benarkah Lailatul Qadar Hanya Hanya Jatuh di Malam Jumat? UAH Bicara soal Tanda-Tanda
6 Merek Hijab Instan dan Printed Lokal, Harganya Terjangkau dan Nyaman Dipakai
Australia vs Timnas Indonesia: Menanti Debut Patrick Kluivert
5 Pemain Manchester United yang Berpeluang Cabut di Musim Panas 2025
Timnas Bahrain Serius Latihan di Ramadan Jelang Lawatan ke Jepang dan Indonesia
Angin Segar Bonus Hari Raya Pengemudi Ojol
Botok Telur Asin, Sajian Nikmat Khas Kabupaten Demak
Terbongkarnya Kasus Dugaan Korupsi Minyakita, Siapa Tanggung Jawab?
3 Pesepak Bola Papan Atas Dunia yang Punya Tradisi Lebaran Pulang Kampung
Polisi Bongkar Produsen Minyakita Sunat Takaran di Bogor
Mitty Zasia Kolaborasi dengan Fanny Soegi, Rilis Video Lirik Untuk Perempuanku Di Cermin
Ikuti Workshop Gratis di KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2025