Liputan6.com, Jakarta - Pernyataan-pernyataan kontroversial yang kerap keluar dari mulut Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok memunculkan protes. Mulai dari DPRD DKI, ormas-ormas, pengamat, pejabat, dan tokoh lainnya, menilai Ahok tak memiliki etika.
Hal itu pula yang membuat Ahok dipanggil Wakil Presiden Jusuf Kalla kemarin. Usai bertemu Wapres JK, Ahok mengaku memang masih butuh banyak belajar. Terutama tentang etika berbicara.
"Aku perlu belajar lagi. Kata Pak JK saya boleh keras dan tegas tapi jangan kasar. Ini kan soal belajar saya. Aku kira bahasa toilet biasa saja, tapi ternyata kasar," kata Ahok di Balaikota DKI Jakarta, Selasa (24/3/2015).
Bahkan, anggota DPD RI AM Fatwa menyarankan agar Ahok menggunakan jasa Juru Bicara (Jubir) dalam menjawab dan memberi keterangan kepada publik. Namun, Ahok merasa tak memerlukan jubir. Lagi pula menurut dia, media pun tak menginginkan dirinya menggunakan jubir.
"Kalau sekarang saya pakai jubir, kalian tanya ke saya tapi saya bilang biar jubir yang jawab, mau nggak? Gua rasa kalian langsung pulang nggak mau datang lagi," ucap Ahok.
Wakil Presiden Jusuf Kalla atau JK memanggil Ahok pada Senin 23 Maret 2015. Ahok mengaku diberi peringatan keras oleh JK.
"Keras boleh, tapi kata Pak JK, jangan kasar," kata mantan Bupati Belitung Timur itu di Kantor Wapres. (Ali/Yus)
Ahok: Aku Kira Bahasa Toilet Biasa Saja, Ternyata...
Usai bertemu Wapres JK, Ahok mengaku memang masih butuh banyak belajar. Terutama tentang etika berbicara.
diperbarui 24 Mar 2015, 12:45 WIBDiterbitkan 24 Mar 2015, 12:45 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Fakta Unik Juhu Singkah, Kuliner Kalimantan Terbuat dari Rotan
Kisah Delle Lumba-Lumba Laut Baltik yang Hobi Berbicara Sendiri
Bolehkah Terima Amplop Serangan Fajar Pilkada 2024? Buya Yahya Menjawab
Link Live Streaming Liga Champions, Rabu 27 November 2024 di Vidio: Barcelona vs Brest, Sparta Praha vs Atletico Madrid
Menjaga Kedamaian Pilkada 2024, Bukan Hanya soal Amankan Daerah yang Rawan
Link Live Streaming Liga Champions di Vidio, Rabu 27 November 2024: Sporting CP vs Arsenal, Manchester City vs Feyenoord
Link Live Streaming Liga Champions, Rabu 27 November 2024 di Vidio: Slovan Bratislava vs AC Milan, Inter Milan vs RB Leipzig
3 Pemain yang Wajib Direkrut Ruben Amorim buat Tambal Kelemahan Manchester United
Siap Hadapi Tsunami, Kemadang Wakili DIY dalam Simposium Tsunami Dunia
7.125 Personel Gabungan Siap Amankan Pilkada Serentak di Lamongan
Sehari Jelang Pencoblosan, KPUD Garut Musnahkan Ratusan Surat Suara Pilkada 2024 yang Rusak
Hujan Diprediksi Guyur Lampung Saat Pilkada 2024, BMKG Minta Warga Waspada