Liputan6.com, Jakarta - Sebanyak 12 WNI yang tiba di tanah air malam ini langsung dibawa tim antiteror Polri ke tempat rahasia. Di tempat tersebut, meraka akan dimintai keterangan. Terutama terkait apa yang melatarbelakangi mereka pergi ke Turki dan diduga akan bergabung dengan kelompok radikal ISIS.
12 WNI tersebut merupakan bagian dari 16 WNI yang sebelumnya ditahanan otoritas keamanan Turki. 4 Orang lainnya kini masih ditahan di Turki karena mengalami masalah.
"Mereka yang diduga ISIS akan dipilah-pilah. Tidak semuanya militan, apakah karena kesadaran atau terpengaruh ikut-ikutan saja, atau ikut keluarga ditela'ah pemahaman persentasenya. Dan masih dianalisa keterlibatannya dengan ISIS," kata Kepala Bagian Penerangan Umum Polri Kombes Pol Rikwanto, di Mabes Polri, Jakarta, Kamis (26/3/2015).
"Motivasi akan didapatkan nanti. Akan dievaluasi target sasarannya sudah tercapai atau belum. Masih diproses," tambah dia.
Setelah mengetahui motivasi 12 WNI itu, kata Rikwanto, pihak Polri berencana memberikan pengetahuan dan pemahaman, tentang paham-paham yang diharamkan atau ditentang di Indonesia.
"Dibina deradikalisasi oleh BNPT, Pemda, alim ulama, TNI-Polri agar tidak kembali ke ISIS," tutup Rikwanto.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, 12 WNI yang tiba dari Turki itu langsung dibawa ke Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat.
Baru-baru ini 16 WNI dinyatakan 'menghilang' di Turki saat kunjungan tur. Mereka diduga sengaja memisahkan diri dari rombongan tur dan diduga akan bergabung kelompok radikal ISIS di Suriah. Sebanyak 16 orang berbeda juga diamankan otoritas keamanan Turki di perbatasan Suriah. (Rmn/Ali)
Polri Selidiki Motivasi 12 WNI yang Dipulangkan dari Turki
Setelah mengetahui motivasi 12 WNI itu, Polri berencana memberikan pengetahuan dan pemahaman, tentang paham-paham yang diharamkan.
diperbarui 27 Mar 2015, 00:32 WIBDiterbitkan 27 Mar 2015, 00:32 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Itu Objektif: Pengertian, Ciri, dan Perbedaannya dengan Subjektif
Update Kebakaran Hutan Los Angeles: Korban Tewas Jadi 11 Orang, Rumah Ibadah Terdampak
KPK Akan Buka Isi Flashdisk yang Disita dari Hasto di Persidangan
Kenali 6 Manfaat Lemon Balm untuk Kesehatan, Penurun Kadar Gula Darah hingga Stres
Menteri Trenggono Buru Pelaku Pemagaran Laut di Tangerang
West Ham Ganggu Manchester United Dapatkan Striker Murah Berkualitas
Industri Kripto 2024 Cetak Sejarah, Ini 3 Fokus Utama Bitget pada 2025
Sate Ambal, Kuniler Khas Maluku Kaya Rempah
6 Fakta Kebakaran di Los Angeles, Api Sulit Dipadamkan karena Angin Kencang
Mel Gibson Tak Tenang Saat Syuting Podcast, Begitu Pulang Rumahnya Hangus dalam Kebakaran Dahsyat LA
VIDEO: Para Pengungsi Palestina Menunggu Makanan di Dapur Umum di Khan Younis
VIDEO: KPK Tahan 2 Tersangka Kasus Dugaan Korupsi di Anak Usaha PT Telkom