Liputan6.com, Palu - Wakil Kepala Polri (Wakapolri) Komjen Pol Badrodin Haiti mengantisipasi aksi balas dendam dari simpatisan dan kelompok teroris. Terutama menyusul tewasnya 2 terduga teroris Poso dalam 2 hari terakhir.
"Kita meningkatkan pengamanan di tempat-tempat tertentu dan meminta masyarakat lebih berwaspada," kata Badrodin di Palu, Sulawesi Tengah, Sabtu (4/4/2015) malam.
Untuk itu, imbuh Wakapolri Badrodin, Polri masih menggelar Operasi Camar Maleo dengan kekuatan 1.000 personel yang bertugas menangkap teroris dan memutus jaringannya.
Selama operasi sejak 26 Januari 2015, polisi menemukan sejumlah barang bukti berupa senjata, bahan peledak, peluru, dan beberapa peralatan elektronik. Wakapolri juga mempertimbangkan akan memperpanjang Operasi Maleo mengingat kelompok teroris kian terdesak.
Pada Januari 2015, polisi menangkap 6 orang yang merupakan jaringan kelompok teroris di Kabupaten Poso. Akibat penangkapan itu, kawanan teroris yang bersembunyi di hutan membunuh 3 warga sipil.
Berdasarkan keterangan saksi, aksi pembunuhan didasari dendam atas tertangkapnya 6 orang sebelumnya. "Kita antisipasi itu dengan meminta masyarakat lebih waspada," ucap Badrodin.
Polisi pun terus mengejar kawanan teroris yang diduga masih berada di perbukitan di Kabupaten Parigi Moutong. Sepanjang 2014, Polri telah menangkap 24 terduga teroris di Sulawesi Tengah, sedangkan pada 2015 tertangkap 12 orang yang 2 di antaranya meninggal dunia.
Adapun kedatangan Wakapolri Badrodin Haiti ke Palu, untuk memberi semangat anggota Polri agar bertugas secara efektif. (Ant)
Cegah Balas Dendam Teroris Poso, Polri Kerahkan 1.000 Personel
Polri masih menggelar Operasi Camar Maleo dengan kekuatan 1.000 personel yang bertugas menangkap teroris Poso dan memutus jaringannya.
Diperbarui 05 Apr 2015, 05:51 WIBDiterbitkan 05 Apr 2015, 05:51 WIB
Wakapolri Komjen Pol Badrodin Haiti menggelar konferensi pers terkait kelompok teroris Poso. (Liputan6.com/Dio Pratama)... Selengkapnya
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ciri-Ciri Asam Urat di Kaki: Kenali Gejala dan Cara Mengatasinya
Sujud Seperti Ini akan Dapat 8 Anugerah dalam Hidupnya, Rezeki Melimpah hingga Penjagaan dari Hal Buruk Kata UAH
Harga Emas Sentuh Rekor Tertinggi, Menguat Menuju USD 3.000
Cuaca Indonesia Hari Ini Jumat 14 Maret 2025: Langit Pagi Cerah Berawan
Hasto Kristiyanto Jalani Sidang Perdana Kasus Suap dan Perintangan Penyidikan Buron Harun Masiku
Rahasia Pasangan Ideal Aquarius, Apakah Ada Zodiakmu?
Penyebab Migrain Kanan: Memahami Gejala dan Penanganannya
Penyebab Insomnia: Memahami Akar Masalah Gangguan Tidur
Gemini dan Jodoh Idealnya, Berikut 5 Zodiak yang Cocok Jadi Pasangan
Potret War Takjil Ramadan 2025 di Tunisia
Hasil All England 2025: Fajar/Rian Mohon Maaf Tersingkir di Perempat Final
Doa untuk Kesehatan: Panduan Lengkap Doa dan Tips Hidup Sehat