Liputan6.com, Solo - Menggunakan Pesawat Garuda GA 222, kedatangan Ibu Negara, Iriana Joko Widodo, sempat mengalami keterlambatan hingga 45 menit. Seharusnya rombongan tiba pukul 10.45 WIB, namun terlambat dan tiba pukul 11.30 WIB.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Senin (13/4/2015), Kaesang, putra bungsu Presiden Jokowi sejak pagi sudah menanti kedatangan ibunya di salah satu sudut bandara.
Iriana tiba di Bandara Adi Sumarmo Solo didampingi putrinya, Kahyang Ayu. Dengan pengawalan ketat, keluarga presiden ini langsung masuk mobil dan melaju meninggalkan bandara.
Kepada wartawan yang menantinya di bandara, Ibu Iriana sempat menyatakan petang nanti akan memberikan keterangan seputar persiapan pernikahan putranya.
Sebagaimana diketahui, Gibran Rakabuming Raka, putra sulung Presiden Joko Widodo, dalam waktu singkat akan meminang Putri Solo 2009, Selvi Ananda. Keduanya mulai kenal akrab saat siswi alumni SMA Negeri 1 Solo ini ikut dalam ajang putra-putri Solo. Saat itu Gibran menjadi juri Bahasa Inggris untuk para finalis. (Dan/Yus)
Iriana Jokowi Pulang Kampung Persiapkan Pernikahan Gibran
Ibu Iriana sempat menyatakan petang ini akan memberikan keterangan kepada wartawan seputar persiapan pernikahan putranya.
Diperbarui 13 Apr 2015, 18:09 WIBDiterbitkan 13 Apr 2015, 18:09 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Zodiak Temperamental, Siapa Saja yang Mudah Marah?
Resep Opor Ayam Lebaran, Hidangan Istimewa untuk Momen Spesial
4.971 KK di Bojong Kulur Terdampak Banjir Luapan Sungai Cikeas dan Cileungsi
Tak Banyak yang Tahu! Ini 10 Fakta Menarik Nagita Slavina, Termasuk Kuliah di UI
Top 3 Berita Hari Ini: Menu Sahur di Rumah Raffi Ahmad Jadi Sorotan, Warganet Sebut Tetap Merakyat
Liverpool Siapkan Suksesor Salah, Cari dari Sesama Klub Liga Inggris
Pemkab Pesawaran Tak Mampu Biayai PSU Pilkada Rp17 Miliar, Lalu?
Arti Zakat Menurut Bahasa: Tak Sekedar Kewajiban Umat Islam
Yoriko Angeline Perankan Latifah di Santri Pilihan Bunda 2, Begini Karakternya
Buah Nanas Manis dan Segar, Tapi Benarkah Bisa Menaikkan Gula Darah?
Nikita Mirzani Dicecar 109 Pertanyaan Sebelum Ditahan Polisi, Apa Saja yang Digali?
Apa yang Harus Dilakukan Saat dan Setelah Banjir? Panduan Siaga Bencana