Liputan6.com, Pangkalan Bun Hari ini, Bupati Kotawaringin Barat meresmikan pembangunan monumen keselamatan penerbangan untuk mengenang tragedi kecelakaan pesawat Airasia QZ 8501 pada 28 Desember 2014. Pembangunannya sendiri dibuat di kota Pangkalanbun.
“Betul, hari ini akan diresmikan pembangunan monumen keselamatan penerbangan untuk mengenang tragedi kecelakaan pesawat Airasia QZ 8501 pada 28 Desember 2014, ” kata Bupati Kotawaringin Barat Ujang Iskandar, Rabu (15/4/2015).
Peringatan tersebut, diisi dengan doa bersama lintas agama untuk para korban dan keluarga yang ditinggalkan, sekaligus menjadi momentum nasional untuk meningkatkan keselamatan, khususnya trasportasi udara.
“Kami sangat mengapresiasi spirit masyarakat Kotawaringin Barat dalam membantu proses mulai dari awal hingga akhir evakuasi pesawat Airasia QZ 8501 baik langsung maupun tidak. Harapannya tragedi serupa tidak terulang kembali, ” ujarnya.
Pemerintah kabupaten Kotawaringin juga akan memberikan penghargaan kepada warga yang dianggap telah membantu proses pencarian korban pesawat Airasia yang dilakukan Badan Sar Nasional (Basarnas).
“Salah satunya kepada warga yang menyelam, pemerintah kabupaten memberikan sertifikat dan alat untuk menyelam, “ tandasnya.
Acara dihadiri perwakilan dari kedutaan besar Singapura, Airasia, Basarnas, Wakil Gubernur Kalteng, Kapolda, Danrem, para bupati/walikota, serta keluarga korban.
Bupati Kobar Resmikan Monumen Keselamatan Penerbangan
Pembangunannya sendiri dibuat di kota Pangkalanbun.
Diperbarui 15 Apr 2015, 09:55 WIBDiterbitkan 15 Apr 2015, 09:55 WIB
Tim SAR mengevakuasi satu jenazah korban pesawat AirAsia QZ8501 di Pelabuhan Kumai, Kotawaringin Barat, Kalteng, Rabu (7/1/2015). (Liputan6.com/Herman Zakharia)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tanda Usus Buntu yang Perlu Diketahui, Pahami Penyebab dan Penanganannya
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026
9 Tanda Awal Gagal Ginjal, Perlu Diwaspadai
Niat Zakat Fitrah: Lengkap dengan Tata Cara dan Syaratnya
Menu MBG Diganti Takjil Selama Ramadhan, Kepala BGN Jamin Gizi Tetap Terjaga
Tanda-Tanda Melahirkan pada Ibu Hamil, Penting Diketahui
Kapal Kargo Tabrak Tanker Pengangkut Bahan Bakar Jet Militer AS, 1 Orang Hilang
Tanda-Tanda HIV, Kenali Gejala dan Cara Deteksi Dini
Gaji Rp 2 Juta Sebulan Wajib Zakat? Ini Penjelasan Lengkapnya
Apa Itu Portofolio BUMN? Penjelasan dan Contoh yang Perlu Diketahui
Alifudin Tekankan Pentingnya Kolaborasi Pusat dan Daerah Penuhi Target Makan Bergizi
11 Maret: Mengenang Supersemar dan Pandemi COVID-19 sebagai Wabah Global