Liputan6.com, Jakarta - Komisi III DPR memulai proses uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test calon Kapolri Komjen Pol Badrodin Haiti. Uji kelayakan tersebut dipimpin Ketua Komisi III DPR Aziz Syamsuddin dan diikuti semua anggota fraksi di komisi tersebut.
Sebelum memulai paparan visi dan misi, Aziz meminta Badrodin untuk menyatakan kesiapannya menjabat sebagai orang nomor satu di Kepolisian. Pertanyaan itu dituangkan dalam sebuah naskah yang langsung diserahkan ke Badrodin.
"Surat pernyataan ini akan disaksikan Komisi III dan ini komitmen, merupakan hasil kesepakatan pleno yang kami lakukan di semua fraksi. Silakan saudara memberikan pernyataan," kata Aziz di ruang rapat Komisi III DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (16/4/2015).
Menanggapi itu, jenderal bintang 3 tersebut menyatakan siap berkomitmen menjalankan tugas-tugas sebagai seorang Kapolri.
"Apa yang tadi disampaikan oleh Ketua Komisi III tentang komitmen sebagai kesepakatan antara fraksi di dalam rapat pleno. Kami siap untuk menandatanganinya sebagai wujud komitmen melaksanakan tugas Kapolri," tegas Badrodin.
Setelah dinilai siap untuk berkomitmen, Aziz kemudian mempersilakan Wakapolri itu menyampaikan visi dan misinya.
Komisi III DPR menggelar uji kelayakan dan kepatutan calon tunggal Kapolri Komjen Pol Badrodin Haiti, Kamis 16 April 2015, pukul 10.00 WIB. Hal tersebut disepakati dalam rapat pleno, usai Komisi III mengunjungi kediaman Badrodin Haiti. (Mvi/Yus)
Badrodin Haiti Nyatakan Komitmen Siap Jadi Kapolri
Setelah dinilai siap untuk berkomitmen, Ketua Komisi III DPR kemudian mempersilakan Badrodin menyampaikan visi dan misinya.
Diperbarui 16 Apr 2015, 11:52 WIBDiterbitkan 16 Apr 2015, 11:52 WIB
Wakapolri Badrodin Haiti memberikan sambutan kepada anggota Komisi III DPR RI yang berkunjung ke rumahnya jelang fit dan propertes calon Kapolri di kawasan Jagakarsa, Jakarta, Rabu (15/4/2015). (Liputan6.com/Helmi Afandi)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Deretan Promo THR Ramadan dari ShopeePay: Bagi THR & Raih Untung!
Gus Baha Ungkap Doa setelah Sholat yang Membuat 30 Malaikat Berebut Mencatat Pahalanya
Prajurit Aktif Rangkap Jabatan Sipil Harus Pensiun Dini atau Mundur, Siapa Bakal Terdampak?
Kadar Emas Paling Ideal Ternyata Bukan 24 Karat, Berapa?
Guru Cabuli 8 Siswa di Sikka Ternyata Berstatus ASN P3K, Apa Sanksinya?
Barcelona Krisis Keuangan, Chelsea Berani Tawar Gavi
8 Resep Sambal Khas Nusantara: Pedas, Nikmat, dan Mudah Dibuat
6 Fakta Menarik Masjid Sunan Giri Gresik yang Dikelilingi 300 Makam
Hubble Ungkap Masa Depan dan Masa Lalu Galaksi Andromeda
Potret Keindahan Bulan Sabit Sejajar dengan Kubah Hijau Masjid Nabawi, Bikin Takjub
Aulia Rahman Basri Resmi Maju PSU Pilkada Kukar, Gantikan Edi Damansyah
Detik-Detik Puluhan Napi Lapas Kutacane Kabur, Dipicu soal 'Bilik Asmara'