Liputan6.com, Jakarta - Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Abraham Lunggana alias Haji Lulung kembali mendatangi gedung Bareskrim Mabes Polri. Didampingi 2 kuasa hukumnya, politisi PPP itu akan dimintai keterangan terkait kasus dugaan korupsi pengadaan UPS pada APBD DKI 2014.
"Saya hanya dimintai keterangan sebagai saksi‎," singkat Lulung saat memasuki gedung Bareskrim Polri, Jakarta, Senin (4/5/2015).‎
Sementara itu, saat dihubungi terpisah, Kasubdit V Ditipidkor Bareskrim Polri Kombes Pol M Ikram mengatakan, penyidik kembali membutuhkan keterangan Lulung seputar pengadaan UPS yang dibahas Komisi E DPRD DKI yang membidangi masalah pendidikan. Pemeriksaan Lulung saat ini adalah lanjutan dari pemeriksaan sebelumnya.
"Pemeriksaan lanjutan," ucap Ikram.
Lulung telah menjalani pemeriksaan pertamanya pada Kamis 30 April. Dalam kasus itu, penyidik Bareskrim telah menetapkan 2 pejabat pembuat komitmen (PPK) pengadaan UPS dalam APBD Perubahan DKI Jakarta tahun 2014 sebagai tersangka.
Mereka adalah Alex Usman selaku PPK Suku Dinas (Sudin) Pendidikan Menengah (Dikmen) Jakarta Barat dan Zaenal Soleman yang merupakan PPK Sudin Dikmen Jakarta Pusat.
Selain dari pemerintah, kasus tersebut diduga juga melibatkan anggota DPRD DKI dan pihak distributor.‎‎ Alex Usman saat ini ditahan di Bareskrim lantaran sudah 3 kali mangkir. Sementara Zaenal belum ditahan. (Mut)
Haji Lulung Penuhi Pemeriksaan Lanjutan di Bareskrim Polri
Haji Lulung kembali dimintai keterangannya terkait kasus dugaan korupsi pengadaan UPS pada APBD DKI 2014.
diperbarui 04 Mei 2015, 11:39 WIBDiterbitkan 04 Mei 2015, 11:39 WIB
Haji Lulung memberikan keterangan pers usai menjalani pemeriksaan di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta, Kamis (30/04/2015). Haji Lulung diperiksa sebagai saksi kasus dugaan tindak pidana korupsi pengadaan UPS. (Liputan6.com/Andrian M Tunay)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Unggah Video Tanpa Batas, Kapan Pun dan Di Mana Pun dengan HYFE dari XL Prioritas, Cuma Rp90 Ribu!
Prabowo Bakal Bagi-Bagi Tanah Gratis ke PNS dan Rakyat Kecil, Ini Lokasinya
Setan Diciptakan dari Api, Apakah Kepanasan saat di Neraka? Ini Jawaban Gus Baha
Top 3 News: Prabowo Resmi Hapus Piutang Macet Pelaku UMKM, Petani, hingga Nelayan
6 Fakta Menarik Gunung Bekel, Anak Gunung Penanggungan yang Tak Memiliki Kawah
Cara Membuat Acar Timun yang Segar dan Nikmat
Cara Membuat Takoyaki: Resep Lezat dan Tips Anti Gagal
Mendikti: Penerima Beasiswa LPDP Tak Harus ke Indonesia, yang Penting Merah Putih
Cara Membuat Tape Ketan Putih: Panduan Lengkap untuk Hasil Lezat
VIDEO: Setelah 40 Tahun, Carlos Salas Akhirnya Gunakan Hak Pilih di AS
Harga Kripto 6 November 2024: Bitcoin Cs Menguat Terbatas
Cara Mengatasi Susah Tidur Secara Alami: Metode Efektif