Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Partai Golkar kubu Munas Ancol, Jakarta, Agung Laksono, menghadiri sidang pembacaan putusan sengketa pengurusan Partai Golkar di Pengadilan Tata Usaha Negara, Jakarta Timur, Senin (18/5/2015).
Agung yang mengenakan batik kuning dan hadir pukul 12.54 WIB, langsung dijaga oleh puluhan aparat keamanan. Agung menebar senyum.
"Tidak perlu tegang-tegang," ujar Agung sambil tersenyum di PTUN Jakarta Timur.
Dia langsung masuk ke dalam ruang sidang dan duduk didampingi politisi Partai Golkar Leo Nababan dan Zainuddin Amali.
Sementara itu, politikus loyalis Ical, Aziz Syamsudin mengatakan, bersikap biasa atas kehadiran Agung Laksono. Dia berharap hakim memenangkan gugatan pihaknya.
"Biasa saja. Kita lihat saja bagaimana putusannya nanti. Saya cuma minta doanya saja," tutur Aziz.
Sebelumnya, Kementerian Hukum dan HAM memutuskan Partai Golkar versi Munas Ancol Jakarta atau yang diketuai oleh Agung Laksono sebagai pengurus partai yang sah. Menkumham Yasonna H Laoly menyatakan, keputusan yang ditandatanganinya itu berdasarkan pada keputusan Mahkamah Partai Golkar yang menerima kepengurusan DPP Partai Golkar hasil Munas Ancol.
Tapi, keputusan itu dinilai salah oleh kubu Ical. Sebab Mahkamah Partai, ujar mereka, tidak memutuskan apapun. Karena itu mereka melayangkan gugatan ke PTUN Jakarta. (Mvi/Sun)
Agung Laksono di Sidang Kisruh Golkar: Jangan Tegang-tegang
Agung langsung masuk ke dalam persidangan dan duduk didampingi politisi Partai Golkar Leo Nababan dan Zainuddin Amali.
diperbarui 18 Mei 2015, 14:06 WIBDiterbitkan 18 Mei 2015, 14:06 WIB
Ketua Umum Partai Golkar hasil Munas Ancol, Agung Laksono (tengah) bersama para fungsionaris berpegangan usai jumpa pers terkait keputusan Menteri Hukum dan HAM di kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Selasa (10/3/2015). (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Bursa Saham Asia Dibuka Menguat Hari Ini
Apple Setop Dukungan Backup iCloud untuk iPhone yang Masih Pakai iOS 8, Segera Update
Usai Tiang Listrik Miring Tutup Jalur Bekasi-Kranji, Sejumlah Perjalanan KRL Dibatalkan
Tempat Kerja Tak Ada Mushola jadi Alasan Tidak Bisa Sholat, Ini Kata UAH dan Pandangan Prof Quraish Shihab
6 Fakta Menarik Gunung Pawon di Padalarang Bandung yang Terkait Cerita Sangkuriang
Pempek Adalah Makanan Khas Palembang yang Menggoda Selera
Banjir Bandang Terjang Sejumlah Desa di Kabupaten Karawang, Rumah Warga Rusak Akses Jalan Terputus
Koneksi OTG Adalah Teknologi Penghubung Perangkat Mobile yang Praktis dan Serbaguna
7 Resep Acar Timun Wortel yang Segar dan Mudah Dibuat di Rumah
Athazagoraphobia Adalah: Memahami Ketakutan Dilupakan
Harga Kripto 20 November 2024: Bitcoin dan Stablecoin Unggul
Cuaca Besok Kamis 21 November 2024: Beberapa Wilayah Jabodetabek Turun Hujan Malam Hari