Liputan6.com, Jakarta - Jakarta masih mencari teknologi paling tepat untuk mengolah air menjadi air bersih. Hal ini bukan tidak mungkin, karena ibukota ini dialiri 13 sungai besar setiap harinya.
Pertanyaan ini juga sempat muncul di benak Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. Sejak masih bersama Joko Widodo, dia terus berpikir keras bagaimana menyediakan air bersih bagi warga Jakarta.
"Kita sadar persoalan air bersih di Jakarta adalah air baku. Makanya ada pemikiran ingin ada dari Jatiluhur, segala macam seperti itu, waktu itu saya sama Pak Jokowi. Masa Jakarta ada 13 sungai begitu besar yang airnya terus mengalir kok nggak bisa," kata Ahok di Instalasi Pengolahan Air Palyja, Jakarta Pusat, Selasa (19/5/2014).
Ahok menuturkan, beberapa teknologi terkait air baku kini mulai ditemukan. Palyja misalnya, sudah mengembangkan teknologi moving bed bio-film reactor (MBBR). Teknologi ini memungkinkan mengubah air dari Kanal Banjir Barat menjadi air baku, dengan bantuan partikel bernama Meteor.
Sebelumnya, Aetra juga mengembangkan mesin pengolahan lumpur menjadi air bersih. Mesin itu dapat memisahkan kandungan air di lumpur dan mengolah kembali menjadi air bersih.
"Kalau itu cocok kita akan bangun lebih banyak lagi," imbuh dia.
Tapi, kalau kedua perusahaan swasta ini tak sanggup membangun teknologi lebih banyak, Ahok akan mengambil alih. Teknologi itu bisa diterapkan di semua sungai, seperti Kanal Banjir Timur, Kanal Banjir Barat, Ciliwung, Pesanggarahan, dan Krukut.
"Jadi lucu Jakarta, hujan ketakutan, dikirimin air ketakutan. Sementara kita nggak ada air bagus untuk PAM," cetus Ahok. (Tnt/Sss)
Kiat Ahok Olah Air Bersih
Jakarta masih mencari teknologi paling tepat untuk mengolah air menjadi air bersih.
diperbarui 19 Mei 2015, 14:37 WIBDiterbitkan 19 Mei 2015, 14:37 WIB
Gubernur DKI Jakarta Basuki "Ahok" Tjahaja Purnama hadir dalam diskusi ‘Pilkada Langsung dan Praktek Bandit Anggaran’di Gedung Dakwah Muhammadiyah, Jakarta, Minggu (12/4/2015). Tampak, Ahok saat memberikan pernyataan. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Inilah Golongan yang Diharamkan Melihat Rasulullah di Hari Kiamat, Siapa Mereka?
Survei Pilgub Riau: Elektabilitas Nasir-Wardan Unggul, Ditempel Ketat Wahid-SF Hariyanto dan Syamsuar-Mawardi
Mengurai Fakta dan Mitos Tanah Kesultanan Yogyakarta
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Minggu 17 November 2024
Kawanan Gajah Liar Serang Pemukiman di Perbatasan Tanggamus-Lampung Barat, 15 Rumah Rusak
Selvi Ananda Tampil Memesona Hadiri Bazar Amal, Skincare Nyeleneh yang Dibocorkan Gibran Rakabuming Kembali Diungkit
Terlibat Penyelundupan 8 Kg Ganja, Ini Pengakuan Dua Ojol Warga Jakbar yang Ditangkap Polisi
Jokowi Ikut Kampanye Luthfi-Taj Yasin di Banyumas, Bawaslu Bentuk Tim Usut Dugaan Pelanggaran
Doa Bisa Mengubah Takdir jadi Lebih Baik, Ini Bacaan Doa dan Amalan yang Diajurkan
Tangis Histeris Ibu, Ini Permintaan Khusus Ayah Siswi MI Korban Pembunuhan di Banyuwangi
5 Gunung Api Indonesia Berstatus Siaga, Kenali Potensi Bahaya dan Langkah Antisipasi
Habib Novel Bagikan Amalan Penyembuh 99 Penyakit dan Masalah dari Rasulullah, Bacaannya Pendek