Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok memastikan, bus baru untuk Transjakarta perlahan tiba pada Juni 2015. Bus-bus baru itu sementara dioperasikan pada malam hari sambil menunggu peraturan daerah (perda) baru.
"Sementara kita bisa operasikan malam, kan ada Euro 3 dan Euro 4. Perda juga mau kita ubah bukan cuma bicara gas, tapi yang ramah lingkungan," kata Ahok di Stasiun Gondangdia, Jakarta, Rabu (10/6/2015).
Bus Scania asal Swedia akan menjadi pendatang baru di jajaran Transjakarta. 20 Bus datang pada Juni 2015.
Hanya saja, bus-bus ini masih berbahan bakar solar bukan gas. Sedangkan Perda Nomor 2 Tahun 2005 tentang Pengendalian Pencemaran Udara mengatur angkutan umum harus berbahan bakar gas.
Ahok mengaku tidak masalah jika nantinya banyak bus yang berbahan bakar solar yang berkeliaran di Jakarta. Sebab, Jakarta memang butuh banyak bus untuk melayani warga selama 24 jam.
"Tergantung berapa banyak produksinya. Kita nggak masalah kelebihan bus kok, karena kita mau jalanin 24 jam biar nanti semua bus terintegrasi untuk masuk semua wilayah ada bus. Itu konsepnya," tutur Ahok. (Mvi/Sss)
Ahok: Bus Baru Transjakarta Bisa Beroperasi Malam Hari
Bus Scania asal Swedia akan menjadi pendatang baru di jajaran Transjakarta. 20 Bus datang pada Juni 2015.
diperbarui 10 Jun 2015, 13:01 WIBDiterbitkan 10 Jun 2015, 13:01 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Bolehkah Terima Amplop Serangan Fajar Pilkada 2024? Buya Yahya Menjawab
Link Live Streaming Liga Champions, Rabu 27 November 2024 di Vidio: Barcelona vs Brest, Sparta Praha vs Atletico Madrid
Menjaga Kedamaian Pilkada 2024, Bukan Hanya soal Amankan Daerah yang Rawan
Link Live Streaming Liga Champions di Vidio, Rabu 27 November 2024: Sporting CP vs Arsenal, Manchester City vs Feyenoord
Link Live Streaming Liga Champions, Rabu 27 November 2024 di Vidio: Slovan Bratislava vs AC Milan, Inter Milan vs RB Leipzig
3 Pemain yang Wajib Direkrut Ruben Amorim buat Tambal Kelemahan Manchester United
Siap Hadapi Tsunami, Kemadang Wakili DIY dalam Simposium Tsunami Dunia
7.125 Personel Gabungan Siap Amankan Pilkada Serentak di Lamongan
Sehari Jelang Pencoblosan, KPUD Garut Musnahkan Ratusan Surat Suara Pilkada 2024 yang Rusak
Hujan Diprediksi Guyur Lampung Saat Pilkada 2024, BMKG Minta Warga Waspada
Guru Madrasah Diserempet Mobil dan Ditembak Airsoft Gun di Jepara, Apa Motif Pelaku?
Penyelamatan Dramatis Pria di Bogor Terjebak Banjir di Atap Rumah