Liputan6.com, Solo - Presiden Joko Widodo atau Jokowi sudah memastikan mantan Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus (Kopassus) Sutiyoso sebagai calon Kepala Badan Intelijen Negara (BIN). Pemilihan Letnan Jenderal (Letjen) TNI purnawirawan itu menurut Jokowi sudah melalui sejumlah pertimbangan.
Sutiyoso pun menanggapi pencalonannya sebagai Kepala BIN. Usai menghadiri resepsi pernikahan putra Jokowi, Gibran Rakabuming Raka dan Putri Solo Selvi Ananda, Sutiyoso mengatakan dirinya siap menggantikan Letjen TNI Purn Marciano Norman sebagai BIN 1.
"Insya Allah," ujar Sutiyoso di Gedung Graha Saba Buana, Banjarsari, Solo, Jawa Tengah, Kamis (11/6/2015) malam.
Pria yang akrab disapa Bang Yos itu mengaku akan meninggalkan dunia politiknya ketika resmi menjabat sebagai Kepala BIN. Saat ini mantan Gubernur DKI Jakarta itu masih menjabat sebagai Ketua Umum DPP Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI).
"Begitu dilantik, aku pasti berhenti (jadi Ketum PKPI)," ujar dia.
Sutiyoso juga menanggapi soal masih adanya pro-kontra di kalangan masyarakat soal dicalonkannya dia sebagai Kepala BIN. Bagi Sutiyoso, pro-kontra itu sudah biasa. Karenanya, semua itu akan dijawabnya dengan bekerja saat memimpin BIN nanti.
"Sudah biasa pro dan kontra, kita tanggapi positif saja. Kita jawab dengan kinerja kita saja," kata Sutiyoso.
Sama seperti Panglima TNI, masa tugas Letjen TNI (Purn) Marciano Norman sebagai Kepala BIN segera berakhir. Nama Sutiyoso muncul dari mulut Ketua DPR Setya Novanto. Dia mengatakan Jokowi telah menyerahkan surat ke DPR tentang calon Kepala BIN dan Panglima TNI. (Ado/Nda)
Sutiyoso Tegaskan Siap Jadi Kepala BIN
Pria yang akrab disapa Bang Yos itu mengaku akan meninggalkan dunia politiknya ketika resmi menjabat sebagai Kepala BIN.
diperbarui 12 Jun 2015, 07:48 WIBDiterbitkan 12 Jun 2015, 07:48 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ciri DBD pada Orang Dewasa: Kenali Gejala dan Penanganannya
Cara Mengolah Buah Sukun untuk Penderita Diabetes, Jadi Pilihan Makanan Aman dan Bergizi
Apa Itu Entitas: Pengertian, Jenis dan Contohnya dalam Berbagai Bidang
Ariana Grande Tampil Memukau dengan Gaun Soft Pink di Gala National Board of Review
Kumpulan Caption Islami Tentang Cinta yang Menyentuh Hati
350 Caption Bareng Saudara Perempuan yang Lucu dan Menyentuh
Mantan Asisten Timnas Indonesia Jelaskan Tugas Awal Patrick Kluivert: Memperbaiki Masalah Psikologis
Perbedaan Monokotil dan Dikotil: Ciri, Contoh, dan Penjelasan Lengkap
350 Caption Kenangan Bersama Teman yang Menyentuh Hati
UMKM Dapat Penghapusan Piutang, Apa Saja Kriterianya?
Ciri-ciri Metafase: Tahap Krusial dalam Pembelahan Sel
350 Caption Tentang Kopi Lucu yang Menghibur dan Inspiratif