Liputan6.com, Denpasar - Pembunuhan Angeline yang ditemukan terkubur di halaman belakang rumahnya masih misteri. Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA) menduga pembunuhan bocah 8 tahun itu terorganisir.
Ketua Komnas PA Arist Mendeka Sirait mengatakan, ada persekongkolan kejahatan untuk membunuh Angeline. Sebab, ada bukti baru dari tim forensik yang menemukan ceceran darah di beberapa kamar rumah yang beralamat di Jalan Sedap Malam Nomor 26 itu.
"Ada bercak darah dan sebagainya di kamar ibu angkatnya. Itu semuanya sekarang ada di forensik. Sedang dilakukan pemeriksaan. Apakah itu sama dengan bercak darah Angeline," ujar Arist saat berkunjung ke rumah Angeline, Sanur, Bali, Jumat (12/6/2015).
Arist menyakini ada skenario besar di balik pembunuhan Angeline. Apalagi ada bercak darah di kamar ibu angkatnya, Margriet Megawe. "Polisi harus bisa membuktikannya. Tidak mungkin pembunuhan yang ada orang banyak di rumah itu dilakukan sendiri."
"Pasti ada kejahatan persekongkolan yang terorganisir," sambung Arist.
Menurut Arist, saat pertama kali dirinya mendatangi rumah Angeline, ibu angkatnya memperlihatkan tanda yang tidak wajar. Mulai dari Margriet yang tidak mau dibantu mencari Angeline yang hilang, atau tanpa sengaja ibu angkat Angeline menunjuk ke arah di mana Angeline ditemukan terkubur.
"Serta bau yang tidak wajar di dalam rumah itu," pungkas Arist.
Pantauan Liputan6.com, dalam kunjungan di rumah orangtua angkat Angeline, Arist hanya melihat-lihat situasi dari luar gerbang rumah. Â
Angeline dinyatakan hilang sejak 16 Mei 2015 dan ditemukan terkubur pada 10 Juni lalu di halaman belakang rumahnya, Jalan Sedap Malam Nomor 26, Sanur, Bali. Hasil autopsi ditemukan, jenazah bocah berumur 8 tahun itu dipenuhi luka lebam, sundutan rokok, hingga jeratan di leher.
Agus, mantan pekerja rumah tangga di rumah orangtua angkat Angeline telah ditetapkan sebagai tersangka kasus ini. Namun hingga kini polisi terus mengusut kasus ini, sebab diduga masih ada pelaku lain di balik kasus pembunuhan Angeline. (Rmn/Sss)
Komnas PA: Ada Bercak Darah di Kamar Ibu Angkat Angeline
Menurut Arist, saat pertama kali dirinya mendatangi rumah Angeline, ibu angkatnya memperlihatkan tanda yang tidak wajar.
diperbarui 12 Jun 2015, 18:35 WIBDiterbitkan 12 Jun 2015, 18:35 WIB
Lucunya Angeline saat bermain di kolam. Tak ada yang menyangka, bocah lucu dan cantik ini harus meninggal dengan cara yang tragis. (Facebook.com/Find Angeline - Bali's Missing Child)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 Jawa Tengah - DIYAsam Urat Tinggi? Coba Aneka Jus Ini
4 Jawa Tengah - DIYInilah 5 Makanan di Sekitar Kita yang Bisa Turunkan Kolesterol
5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Saksikan Live Streaming Liga Italia AC Milan vs Inter Milan, Segera Dimulai
Kesaksian Warga soal Pekerja Tewas Tertimbun Longsoran di Proyek Perbaikan Saluran PDAM di Purwakarta
Kebakaran Hebat Gudang Mebel di Tambun Bekasi, Sempat Terdengar Ledakan
Trailer Film Pengepungan di Bukit Duri Dirilis, Jadi Film ke-11 Joko Anwar
Link Live Streaming Liga Inggris Arsenal vs Manchester City, Segera Mulai di SCTV dan Vidio
Hasil Liga Inggris Manchester United vs Crystal Palace: Tren Kemenangan Setan Merah Terhenti
Takbir 5 Kali dalam Sholat Jenazah, Batal atau Tidak? Begini Kata Gus Baha
Kebakaran Kembali Landa Permukiman di Manggarai Jaksel, 27 Unit Mobil Damkar Dikerahkan
Jurus PLN EPI Kurangi Emisi Karbon di Jakarta
Kebakaran Hebat Landa Gudang Mebel di Tambun Bekasi, 12 Unit Damkar Diterjunkan
Apa Arti Masyaallah Tabarakallah: Makna, Manfaat, dan Waktu Mengucapkannya yang Tepat
Rencana Menhut Raja Juli Antoni Buka 20 Juta Hektare Hutan untuk Pangan dan Energi Disorot Media Jepang