Liputan6.com, Serang - 43 Terpidana mati kasus narkoba dan pembunuhan berencana saat ini masih menunggu kepastian eksekusi dari Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten. Dalam 2 tahap eksekusi sebelumnya, 7 terpidana mati di antaranya merupakan tahanan lembaga pemasyarakatan di wilayah Banten.
"Kita prioritaskan program yang dicanangkan Presiden terkait pemberantasan narkoba. Di wilayah Banten, sudah 8 terpidana mati (dieksekusi) dalam 2 tahap. Namun terpidana asal Filipina batal dieksekusi, dia melakukan upaya hukum. Jadi sudah 7 (dieksekusi)," kata Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Banten, M. Suhardy, Rabu (22/07/2015).
Kini Kejati Banten tengah mempersiapkan eksekusi mati tahap 3 untuk 43 terpidana mati yang tersebar di seluruh Lembaga Pemasyarakatan dan Rumah Tahanan di Provinsi Banten.
"Kita masih menunggu petunjuk pimpinan Jaksa Agung kapan waktu eksekusi tahap ketiga. Yang jelas tahun ini ada (eksekusi)," terang Suhardy.
Terpidana mati tersebut didominasi oleh warga negara asing (WNA) yang tersangkut kasus peredaran dan kepemilikan narkotika hingga pembunuhan berencana.
"Untuk warga negara kita (WNI) juga ada juga, tapi kasusnya pembunuhan. Warga negara asing juga ada, rata-rata didominasi kasus narkoba," pungkas dia. (Ado/Dan)
Kajati Banten Pastikan Eksekusi Mati Tahap 3 Dilakukan Tahun Ini
Kini Kejati Banten tengah mempersiapkan eksekusi mati tahap 3 untuk 43 terpidana mati yang tersebar di seluruh Lapas di Banten.
diperbarui 23 Jul 2015, 05:43 WIBDiterbitkan 23 Jul 2015, 05:43 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 Liga InternasionalHasil Liga Champions: 3 Wakil Italia Berjaya
6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Elon Musk Ingin Pengguna X Unggah Data Medis, Terobosan AI atau Ancaman Privasi?
Cek Fakta: Tidak Benar Dalam Video Ini Pemilih Paslon Koster-Giri di Bali Dihalangi
Cak Lontong Ingatkan Aparat Tak Intervensi Pilkada Jakarta: Ada Sanksi Pidananya
KPEI Catat Total Transaksi USD 168 Juta, Perbankan Diminta Jadi Anggota Kliring
Jadwal Sholat Tegal Bulan November dan Desember, Jadi Panduan Ibadah
Link Live Streaming Liga Champions Liverpool vs Real Madrid, Kamis 28 November 2024 Pukul 03.00 WIB di Vidio
Deretan Idol Kpop Berzodiak Sagitarius, Pemilik Elemen Api yang Penuh Ambisi
Dari BCL Hingga Luna Maya dan Raffi Ahmad, Ini 6 Potret Artis Pamer Jari Ungu Usai Nyoblos Pilkada 2024
Lebih dari 200 Penerbangan di Seoul Korea Selatan Terdampak Hujan Salju yang Memecahkan Rekor
Pilgub Jateng: Andika - Hendi Kalah di TPS Ahmad Luthfi
Raih 10 Persen Suara Versi Quick Count, Dharma Siap Komunikasi dengan Pramono dan RK
Zurich Indonesia Selaraskan Bisnis dan Keberlanjutan