Liputan6.com, Cilegon - Kemacetan diprediksi bakal mewarnai sejumlah kawasan wisata di Banten pada hari terakhir libur sekolah ini, seperti Pantai Anyer, Carita, hingga Sawarna. Seperti diprediksi Kepala Bidang Pengendalian dan Operasi (Kabidalops) Dishub Provinsi Banten, Abadi Wuryanto.
"Kemacetan hanya ada di tempat wisata. Macet karena (pengunjung) destinasinya (tempat tujuan wisata) tidak jelas, kalau jelas tidak macet," kata Abadi di Cilegon, Banten, Minggu (26/7/2015).
"Karena banyak wisatawan nggak tahu tujuannya kemana. Paling minggu sore macetnya, pas baliknya," imbuh dia.
Guna mengantisipasi macet tersebut, para wisatawan yang akan menuju Pantai Anyer maupun Pantai Carita, diminta untuk mengambil jalan alternatif. Pengunjung dari Jakarta ataupun Tangerang, Banten, kata dia, bisa keluar Pintu Tol Serang Timur.
Kemudian mengambil arah Palima-Ciomas-Pasar Teneng-Cinangka-Anyer atau bisa juga keluar Tol Cilegon Barat masuk ke Jalan Lingkar Selatan-Ciwandan-Pasar Anyer.
"Antisipasi kemacetan, kita ada penanganan gatur lalin (penjagaan dan pengaturan lalu lintas) dengan polda. Sistemnya juga mengkanalisasi arus pengaturan lalu lintas. Leading sektornya ada di polda," tutur dia.
Dia pun mengimbau para wisatawan untuk tak memarkirkan kendaraannya di bahu jalan karena bisa menghambat arus lalu lintas.
"Itu jalur penanganan kemacetan wisata. Parkir di tempat wisata sudah kita tangani, tidak ada parkir sembarangan di badan jalan, harus di kantong parkir tempat wisata. Menggunakan pemisah arus dari Anyer atau menuju ke Anyer," ujar Abadi.
Dia juga berharap para wisatawan dapat memperhatikan keselamatan.
"Pelaku wisata agar menaati peraturan lalu lintas, menggunakan kendaraan sesuai kapasitas angkutan, jangan kelebihan kapasitas angkut. Gunakan helm yang berstandar nasional," tandas Abadi. (Ndy/Ali)
Pantai Anyer, Carita, Sawarna Diprediksi Bakal Macet Sore Ini
Kemacetan diprediksi bakal mewarnai sejumlah kawasan wisata di Banten ini, seperti Pantai Anyer, Carita, hingga Sawarna.
diperbarui 26 Jul 2015, 08:17 WIBDiterbitkan 26 Jul 2015, 08:17 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Perjalanan Karier Dalton Knecht, Kisah Pebasket yang Bangkit dari Keraguan Menjadi Kunci Lakers
15 Tips Baterai HP Awet dan Tahan Lama Tanpa Ngecas
Rumah BUMN Binaan BRI Jadi Wadah Pelaku UMKM Tingkatkan Kompetensi dan Perluas Pasar
Trump Pilih Dr. Mehmet Oz Kepala Pusat Layanan Medicare dan Medicaid AS
Bawaslu Minta Pemerintah Naikkan Uang Kehormatan Panwascam Minimal 50 Persen
BNI Serahkan Sertifikat Pelatihan Guru dan Literasi Keuangan untuk Pelajar
Dorong Percepatan Elektrifikasi di Tanah Air, PEVS Siap di Gelar pada 2025
Proyek Premium Jadi Senjata Lippo Karawaci Capai Target Prapenjualan
Kunci Padu Padan Ballet Sneaker untuk Bergaya Feminin Kasual
Shin Tae-yong Respons Ancaman Mundur Ketum PSSI saat Kalah Lawan Jepang
Apple bakal Rilis AirTag 2 pada 2025, Apa Saja yang Baru?
Peluang Emas di Balik Kerja Sama Slovenia-DIY, Buka Jendela Baru ke Pasar Eropa