Liputan6.com, Jakarta - Elanto Wijoyono, pengendara sepeda yang menghadang konvoi motor gede (moge) di Yogyakarta, kini jadi perhatian. Aksinya yang geram dengan pelanggaran lalu lintas yang dilakukan pengendara moge pun menuai pujian.
Salah satunya dari aktivis penegakan HAM Haris Azhar. Koordinator Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (Kontras) itu membagikan video yang memperlihatkan aksi Elanto menegakkan hukum. Padahal, saat ratusan pengendara moge melanggar lalu lintas, ada polisi namun tidak menilang.
"Elanto Wijoyono, warga Yogyakarta yang berani melawan ratusan pengendara motor gede penerobos zebra cross di lampu merah Condongcatur. Siapa penegak hukum sebenarnya di Indonesia?" ungkap Haris dalam keterangannya kepada Liputan6.com di Jakarta, Minggu (16/8/2015).
Dalam video yang dibagikan Haris, tampak Elanto dengan berani menghadang ratusan pengendara moge yang menerobos lampu merah. Tanpa senjata, Elanto hanya menggunakan sepeda.
Di awal aksinya, banyak pengendara moge yang tak peduli dan terus menerobos lampu merah. Bahkan tak sedikit yang memaki Elanto.
Akhirnya, perjuangan Elanto membuahkan hasil. Ia berhasil menghentikan ratusan pengendara moge di depan lampu merah Condongcatur dan memberi jalan untuk pengguna jalan lain untuk mendapatkan haknya.
Selengkapnya saksikan video di bawah ini. (Mut/Ans)
Video Aksi Berani Elanto Wijoyono Hadang Ratusan Pengendara Moge
Aksi Elanto Wijoyono, pengendara sepeda yang hadang konvoi motor gede (moge) di Yogyakarta terekam video.
diperbarui 16 Agu 2015, 12:03 WIBDiterbitkan 16 Agu 2015, 12:03 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Saham Perusahaan Terkait Serial Squid Game Anjlok Usai Debut Musim Baru di Netflix
KAI Ingatkan Barang Bawaan Penumpang Maksimal 20 Kg Bebas Biaya
350 Kata-Kata Singkat Keren untuk Caption dan Status, Inspiratif Memotivasi
Potret Rossa dan Rizky di Eropa, Liburan Terakhir Bareng Anak Sebelum Kuliah
Jakarta Livin Mandiri Berharap Aura Positif Wilda di PLN Mobile Proliga 2025
Petualangan Penyandang Disabilitas di Malang, Daki Gunung Sekaligus Jaga Alam dan Sebarkan Nilai Inklusif
Upaya Berkelanjutan BRI Mendukung Kelompok Usaha Tanah Miring di Merauke Lewat Pemasar Mikro
VIDEO: Tragedi Jatuhnya Pesawat di Kazakhstan, 38 Nyawa Melayang
Tips Mengatasi Anak Demam: Panduan Lengkap untuk Orang Tua
Prediksi Pertandingan AC Milan vs AS Roma, 30 Desember 2024: Siapa yang Akan Menang?
Tips Menghadapi Cuaca Panas Ekstrem, Pahami Dampaknya
Pratama Arhan Blak-blakan kepada YouTuber Korea, Ingin Bawa Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026