Bus Warga Baru Terbakar di Tol Cempaka Putih

Meski mengundang perhatian pengguna jalan yang lewat, peristiwa ini tidak sampai membuat jalanan macet.

oleh Yusron Fahmi diperbarui 16 Agu 2015, 14:55 WIB
Diterbitkan 16 Agu 2015, 14:55 WIB
Bus Terbakar Cempaka Putih
Bus terbakar di cempaka putih. (@TMCPoldaMetro)

Liputan6.com, Jakarta - Sebuah bus angkutan umum Warga Baru dengan plat nomor B 7927 VB terbakar di KM 9.600 tol Cempaka Putih, Jakarta Pusat, pukul 13.45 WIB. Hingga saat ini proses pemadaman masih berlangsung.

Laporan dari Twitter TMC Polda Metro Jaya mengabarkan, bus berwarna putih dengan strip merah itu hendak menuju ke Tanjung Priok, Jakarta Utara. Begitu di KM 9.600 tiba-tiba asap muncul dari bagian mesin. Hingga saat ini polisi masih menyelidiki penyebab kebakaran.

Petugas TMC Polda Metro Jaya Taufik saat dihubungi Liputan6.com, membenarkan peristiwa kebakaran ini. "Lagi proses pemadaman. Tidak ada korban jiwa," tukasTaufik.

Meski mengundang perhatian sejumlah pengguna jalan yang lewat, peristiwa ini tidak sampai membuat jalanan macet. "Terpantau ramai lancar," tegas Taufik. (Ron/Mut)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya