Liputan6.com, Jakarta - Demonstrasi buruh akan digelar secara besar-besaran pada Selasa 1 September 2015. Puluhan ribu buruh dari Jakarta dan wilayah sekitar akan bergerak menuju Ibukota. Mengantisipasi demo buruh tersebut, pusat-pusat perekonomian bakal dijaga ketat jajaran kepolisian yang dibantu anggota TNI.
Panglima Kodam Jaya/Jayakarta Letnan Jenderal TNI Agus Sutomo mengatakan, tentara turut membantu pengamanan pertokoan dan mal. Untuk pengamanan seluruh wilayah Ibukota akan diterjukan 17 Satuan Setingkat Kompi.
"Demo buruh, kita (TNI) akan backup 17 SSK. Di mana 3 SSK akan ada di Monas sejak pagi. Intinya Makodam Jaya backup Polda Jaya. Anggota kami siaga dari koramil sampai babinsa. Pasukan lain kita siagakan hingga sentra-sentra ekonomi masyarakat. Semua pertokoan seperti mal akan dijaga tentara," ucap Letjen TNI Agus di Kantor Kemenko Polhukam, Jakarta, Senin (31/8/2015).
Meski dengan penjagaan ketat, Agus berharap tidak akan ada kerusuhan ataupun pelanggaran peraturan saat demo buruh.
"Insya Allah tidak akan terjadi apa-apa. Sebab Sabtu lalu, kita sudah ketemu tokoh-tokoh mereka (buruh) dan janji tidak akan rusuh," tukas Agus.
Dia juga menerangkan selain berjanji tidak akan rusuh, hal yang membuat para buruh tidak berbuat melanggar hukum karena pihak pemerintah juga berjanji akan menerima buruh.
"Mereka (buruh) senang karena aspirasi besok, langsung akan diterima menteri," pungkas Letjen Agus.
Sebelumnya, Kapolri Jenderal Polisi Badrodin Haiti mengatakan akan ada 52.000 buruh yang akan hadir. Para buruh tersebut menuntut hak mereka dari imbas perekonomian Indonesia yang masih gonjang-ganjing. (Ans/Ado)
Pangdam Jaya: Demo Buruh, TNI Bantu Jaga Mal dan Pertokoan
Meski dengan penjagaan ketat, Pangdam Jaya berharap tidak akan ada kerusuhan ataupun pelanggaran peraturan saat demo buruh.
diperbarui 31 Agu 2015, 23:49 WIBDiterbitkan 31 Agu 2015, 23:49 WIB
Meski dengan penjagaan ketat, Pangdam Jaya berharap tidak akan ada kerusuhan ataupun pelanggaran peraturan saat demo buruh. (Liputan6.com/Faizal Fanani)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Asmaul Husna Beserta Arti: Memahami 99 Nama Allah yang Indah
VIDEO: Jadwal KRL Berubah, ICW Datangi Kantor KCI
Manajer Manchester United Ungkap Alasan di Baliknya Peminjaman Marcus Rashford
350 Caption Tentang Kenangan yang Menyentuh Hati
BI Ramal The Fed Turunkan Suku Bunga hanya Sekali di 2025
Infinix Smart 9 HD Meluncur, HP Android Rp 1 Jutaan dengan Baterai 5.000mAh
Temuan Baru dalam Penelitian Material Nuklir
Cek Fakta: Satire Foto Gas Elpiji Kemasan Saset
Jadi Saksi di Sidang Praperadilan Hasto, Kusnadi Bantah Soal Perintah Rendam HP
450 Clever Christian Pick Up Lines to Spark Divine Connections
6 Potret Efek Boikot Film A Business Proposal, Hari Pertama Tayang Sepi Penonton
Mark Ruffalo Semprot Donald Trump soal Usulan Gaza: Dia Menyerukan Pembersihan Etnis