Liputan6.com, Jakarta - Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno yang juga Ketua Panitia Peringatan HUT ke-70 RI melepas ekspedisi mobil kapsul waktu. Ekspedisi ini merupakan tindak lanjut dari Rapat Koordinasi Nasional 8 September 2015 dan merupakan bagian dari Gerakan 'Ayo Kerja' yang dicanangkan Presiden Jokowi.
Menurut Pratikno, mobil kapsul waktu ini akan menempuh perjalanan sejauh kurang lebih 30.500 km selama 3 bulan yang akan dimulai pada 22 September dan berakhir 21 Desember 2015. Perjalanan ini akan dimulai dari Banda Aceh dan berhenti di Merauke, Papua.
"Nantinya kapsul waktu akan singgah di 43 kota di 34 provinsi melewati jalan darat, udara dan menyebrangi 15 selat untuk menyapa, mendengarkan, menampung dan mengumpulkan mimpi, harapan, tekad, dan resolusi warga bangsa lintas usia, gender, suku, agama, berbagai kelompok masyarakat," ujar Pratikno di Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (17/9/2015).
Dia menjelaskan, mimpi-mimpi dan resolusi anak bangsa akan dirangkai satu-persatu di tiap provinsi. Hal itu merupakan simbolisme yang dilakukan dalam ekspedisi 70 tahun 'Ayo Kerja' Indonesia.
"Kita mengukuhkan Indonesia sebagai negara besar dan jayanya Indonesia, direfleksikan dengan kegiatan Ayo Kerja 70 tahun. Hal ini agar Indonesia melakukan lompatan mendahului negara lain yang lebih dulu maju. Dengan mimpi besar kita akan memperoleh cita-cita bangsa," tegas dia.
Selain itu, lanjut Pratikno, mimpi Indonesia bukan hanya akan dirumuskan, tetapi akan diperjuangkan dan sebagai bentuk simbol membangun Indonesia yang lebih baik. "Pemerintah sangat mendukung untuk menggambarkan mimpi rakyat, sehingga mampu mengoptimalkan sumber daya manusianya," pungkas Pratikno.
Ekspedisi kapsul waktu ini merupakan kerja bersama, gotong royong skala nasional antara Panitia Nasional Gerakan Ayo Kerja 70 tahun Indonesia Merdeka. Ekspedisi ini mendapat dukungan dari berbagai kementerian, lembaga-lembaga pusat dan daerah, baik dari pemerintah provinsi maupun kabupaten beserta unsur sipil dari beragam latar belakang di daerah setempat. (Put/Mut)
Mobil Kapsul Waktu Meluncur Keliling Indonesia dari Aceh ke Papua
Mensesneg Pratikno yang juga Ketua Panitia Peringatan HUT ke-70 RI melepas ekspedisi mobil kapsul waktu.
diperbarui 17 Sep 2015, 10:50 WIBDiterbitkan 17 Sep 2015, 10:50 WIB
Mensesneg Pratikno memasukkan kapsul waktu saat pelepasan mobil Ekspedisi Kapsul Waktu di GBK, Jakarta, Kamis (17/9). Mobil tersebut akan melakukan perjalanan keliling Indonesia guna mewujudkan mimpi melalui aspirasi masyarakat.(Liputan6.com/Angga Yuniar)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Itu Gaya: Pengertian, Jenis, dan Pengaruhnya dalam Fisika
Apa itu Gaya Hidup Berkelanjutan: Panduan Lengkap Menuju Kehidupan yang Ramah Lingkungan
Pria Bersenjata Parang dan 3 Pisau Ditangkap di Gedung Capitol AS
Kecelakaan Maut Bus Pariwisata Hantam Belasan Kendaraan di Kota Batu, 4 Orang Tewas
Plot Twist Itu Apa: Pengertian, Jenis, dan Contoh dalam Cerita
Apa Itu Outsourcing: Pengertian, Jenis, dan Manfaatnya bagi Perusahaan
Hasil Piala Super Spanyol: Barcelona Melangkah ke Final, Tunggu Pemenang Real Madrid vs Mallorca
5 Zodiak yang Paling Jago Berbohong, Suka Memutarbalikkan Kenyataan
Manchester United Temukan Cara Buang Marcus Rashford, Dibarter dengan Pemain Liga Italia
Lemang Kantong Semar, Kuliner Unik dari Kerinci Jambi
6 Momen Apes ketika Salah Mengira Abon Ini Bikin Elus Dada, Jadi Gagal Makan
Miliarder Jeff Bezos: Dunia Makin Baik, Kecuali Lingkungan