Liputan6.com, Jayapura - 2 Warga negara Indonesia yang sempat disandera kelompok bersenjata di Papua Nugini, hingga kini masih dirawat di Rumah Sakit Bhayangkara, Kotaraja, Jayapura, Papua.
Kabid Dokkes Polda Papua Komisaris Besar (Kombes) Pol dr Ramon mengungkapkan, keduanya masih dirawat di RS Bhayangkara. Kendati demikian, kondisi keduanya berangsur pulih atau membaik.
"Saat ini mereka dalam tahap pemulihan dan tidak mengalami luka serius," ucap Kombes Ramon di Jayapura, Minggu (20/9/2015).
Tubuh mereka ada luka lecet yang diduga terjatuh saat berlarian. "Namun secara menyeluruh kondisinya stabil dan kini dalam tahap pemulihan," kata Kombes Ramon.
Ketika ditanya tentang kondisi Kuba, rekan kedua sandera yang menjadi korban penembakan, Kabid Dokkes Polda Papua mengaku kondisinya juga sudah makin membaik.
"Saat ini korban (Kuba) sudah di ruang perawatan, kata Kombes Ramon.
Kuba beserta dua sandera mengalami nasib nahas saat sedang memotong kayu di Kampung Skotiu, Distrik Arso Timur, Kabupaten Keerom, Rabu 9 September lalu diserang kelompok bersenjata.
Kuba, mengalami luka tembak dan kemudian dirawat di RS Bhayangkara, Jayapura. Sedangkan kedua rekannya, yakni Badar dan Sudirman disandera hingga dibebaskan tentara Papua Nugini pada Jumat 18 September lalu. (Ant/Ans/Ali)
2 WNI Korban Sandera Masih Dirawat di RS Bhayangkara Jayapura
Tapi, kondisi kedua WNI yang sempat disandera kelompok bersenjata di Papua Nugini itu berangsur pulih atau membaik.
diperbarui 20 Sep 2015, 20:11 WIBDiterbitkan 20 Sep 2015, 20:11 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apakah Dzikir Bilangannya Harus Banyak? Simak Penjelasan UAH
Mark Zuckerberg Umumkan Kebijakan Kontroversial untuk Facebook, Jam Tangan Mewah Rp14,5 Miliar Bikin Salfok
5 Hal Menarik di Rumah Budaya Kratonan
Elang Bondol Jadi Logo dan Maskot Baru Taman Margasatwa Ragunan
Teleskop Hubble Tangkap Gambar Cincin Einstein
Link Live Streaming Carabao Cup Tottenham Hotspur vs Liverpool, Sebentar Lagi Mulai di Vidio
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Kamis 9 Januari 2025
Kejagung Banding Vonis 5 Tahun Helena Lim
Fakta Unik Hingga Sejarah di Balik Peninggalan Benteng Otanaha Gorontalo
Pemkab Kudus Alokasikan Rp17,3 M untuk Program Makan Bergizi Gratis, Ternyata Hanya Cukup untuk 5 Hari
Kisah Nyata Gus Baha, Pernah Digeruduk Orang Gara-Gara Nasihatkan Hal Ini
Lubang Jalan Makan Korban, Ketua DPRD Jepara Desak PUPR Lakukan Perbaikan