Liputan6.com, Jakarta - Petugas gabungan dari Polres Jakarta Timur dan Polsek Cakung terus melakukan pendalaman atas kasus pembunuhan ibu dan anak, Dayu Priambarita (45) dan putranya Yuel (5), di Cakung, Jakarta Timur. Satu per satu alat bukti dan saksi mulai menemui titik terang.
Dari pemeriksaan saksi, diketahui ada beberapa orang tak dikenal mendekati rumah korban yang berada di Perumahan Aneka Elok Blok A13 Nomor 8, Penggilingan. Mereka menggunakan sepeda motor untuk sampai di rumah itu.
"Sudah ada 3 saksi yang menyatakan, bahwa ada orang yang datang ke rumah korban menggunakan sepeda motor," kata Kapolres Jakarta Timur Kombes Pol Umar Faroq di rumah korban, Minggu (11/9/2015).
Dituturkan Umar, 3 orang tak dikenal itu mendatangi rumah korban pada siang hari, sebelum korban dan anaknya ditemukan tewas oleh suaminya Heno. Tapi, hanya satu orang dari mereka yang masuk ke rumah itu.
"Dari 3 orang yang datang menggunakan sepeda motor, yang masuk hanya 1 orang," tambah Umar.
Namun, Umar tidak dapat memberitahukan ciri-ciri orang yang datang dan masuk ke rumah korban sebelum Dayu dan Yuel ditemukan tewas. Karena saat ini, polisi masih melakukan pendalaman.
"Semua keterangan saksi akan kita kembangkan dan disinkronisasikan dengan tempat kejadian. Kita tidak dapat cepat menyimpulkan sampai semua terungkap," tutup Kombes Pol Umar.
Jenazah ibu dan anak tersebut ditemukan sekitar pukul 17.30 WIB Kamis 8 Oktober 2015 dalam kondisi mengenaskan dengan luka sobek dan bersimbah darah. Penyebab kematian kedua korban berasal dari benda tajam yang diduga digunakan pelaku untuk menghabisi nyawa korban.
Korban Dayu mengalami luka di leher kiri, dagu sebelah kanan, punggung kiri, dada kanan, dan bawah ketiak kanan. Sementara anaknya mengalami luka terbuka di leher.
Kedua korban ditemukan oleh Heno. Dia menemukan istri dan anaknya sudah tidak bernyawa saat pulang ke rumah. Sebelumnya, Heno sempat curiga karena mendapati pintu pagar rumahnya tidak terkunci. (Dms/Ron)
Rumah Korban Pembunuhan Cakung Pernah Didatangi 3 Orang Asing
Saksi menyebutkan hanya seorang yang masuk ke dalam rumah korban pembunuhan ibu dan anak itu.
Diperbarui 11 Okt 2015, 18:24 WIBDiterbitkan 11 Okt 2015, 18:24 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Sosok F Pemasok Anak untuk Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar, Ternyata Pernah 'Dipakai' via MiChat
Zodiak Cenderung Manipulatif: Hati-hati, Mereka Jago Main Drama
350 Kata Konotasi dan Denotasi Lengkap dengan Contohnya
Menang Adu Penalti, Los Blancos Singkirkan Atletico Madrid dan Lolos ke Perempat Final
Cuaca Indonesia Hari Ini Kamis 13 Maret 2025: Langit Siang Mayoritas Turun Hujan Ringan
Meriahnya Tradisi Lebaran di Arab Saudi, Mulai dari Pakaian Baru hingga Pesta Kembang Api
350 Kata-Kata Motivasi Arab yang Menyejukkan Hati
Punya Aura Kuat, Ini 4 Zodiak Paling Mengintimidasi
IHSG Berpeluang Melesat, Cermati Rekomendasi Saham Hari Ini 13 Maret 2025
Prabowo Bakal Kumpulkan Rektor Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta di Istana Sore Ini
Militer Pakistan: 300 Sandera Dibebaskan dari Kereta yang Dibajak Separatis
Pendaftaran Seleksi Masuk Mahasiswa Baru Poltekpar Dibuka, Kemenpar Janji UKT Tak Naik Meski Ada Efisiensi