Jokowi Gelar Pertemuan dengan Elite KIH di Istana

Kelima ketua umum parpol pendukung KIH hadir dalam pertemuan dengan Jokowi.

oleh Silvanus Alvin diperbarui 12 Nov 2015, 22:36 WIB
Diterbitkan 12 Nov 2015, 22:36 WIB
20151016-Presiden Jokowi
Presiden RI Joko Widodo menjawab pertanyaan saat wawancara khusus di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Jumat (16/10/2015). (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo mengadakan pertemuan tertutup dengan partai-partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Hebat (KIH).

Pertemuan Jokowi dengan elite KIH yang berlangsung di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Kamis (12/11/2015) malam itu dibenarkan Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) versi Muktamar Surabaya Romahurmuziy.

"Baru saja selesai pertemuan KIH dengan RI 1 yang dihadiri lengkap RI 1, RI 2, dan 5 Ketua Umum KIH. Bu Mega (Megawati Soekarnoputri), Pak Surya Paloh, Wiranto, Cak Imin (Muhaimin Iskandar), dan saya," ucap Romarhumuziy atau Romi dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Kamis malam.

Dalam pertemuan it‎u, hadir pula Ketua Majelis Pertimbangan DPP PPP Suharso Monoarfa dan Ketua Majelis Pakar DPP PPP Lukman Saifuddin.

Romi menjelaskan, pertemuan Jokowi bersama elite KIH itu berlangsung pukul 18.30 WIB dan selesai pukul 21.10 WIB. Ada 3 fokus pembicaraan dalam pertemuan tertutup itu. (Ans/Ado)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya