Reaksi Setnov Disangkutkan dengan Inisial SN Pencatut Nama Jokowi

Setya Novanto meminta Menteri ESDM Sudirman Said berhati-hati dalam menyampaikan soal dugaan pencatutan nama ini.

oleh Taufiqurrohman diperbarui 17 Nov 2015, 11:23 WIB
Diterbitkan 17 Nov 2015, 11:23 WIB
Setya Novanto
(Dok : Liputan6.com)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Ketua DPR Setya Novanto langsung bereaksi setelah inisial SN disangkutpautkan dengan dirinya. Nama alias itu mencuat setelah Menteri ESDM Sudirman Said melaporkan nama itu kepada Mahkamah Kehormatan Dewan DPR karena telah mencatut nama Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla.

"Yang pertama tentu saya melihat di media bahwa saya (dikatakan) membawa atau mencatut nama presiden. Tapi yang jelas bahwa Presiden, Wapres adalah simbol negara yang harus kita hormati dan juga harus kita lindungi," kata Setya Novanto di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (17/11/2015).

Pria yang akrab disapa Setnov ini mengatakan, dia tidak pernah bertemu secara khusus dengan Menteri ESDM Sudirman Said. Oleh karena itu, dia meminta kepada publik menanyakan langsung kepada Sudirman Said terkait politisi Senayan berinisial SN tersebut.

"Silakan tanya Pak Sudirman, saya tidak pernah ketemu Pak Sudirman secara khusus dan masalah yang berkaitan dengan ini," ujar dia.

Meski begitu, Setnov menghargai langkah Sudirman Said yang melaporkannya ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR. Namun dia meminta masalah tersebut agar disampaikan secara jelas oleh Sudirman Said. Dia pun mengingatkan Sudirman Said agar berhati-hati untuk menyampaikan sesuatu.

"Dan kalau ada berita atau pertanyaan minta saham, kita harus hati-hati. Saya sebagai Pimpinan DPR sangat memperhatikan kode etik di Indonesia dan kode etik di Amerika, atau perusahaan Amerika di mana pun," ujar Setnov. (Nil/Mvi)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya