Liputan6.com, Bandung - Gerbong kereta terbakar di Depo bengkel kereta api, Jalan Industri, Bandung, Jawa Barat. Sebanyak 10 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan.
"Betul, ada kebakaran. Kejadiannya pukul 15.00 WIB," kata Asep, petugas pemadam kebakaran Kota Bandung saat dihubungi Liputan6.com dari Jakarta, Sabtu (2/1/2016).
Baca Juga
Menurut Asep, untuk menjinakkan si jago merah, pihaknya menerjunkan 10 unit mobil pemadam kebakaran.
Advertisement
Setelah berjibaku selama setengah jam, para petugas akhirnya berhasil memadamkan api. Gerbong yang terbakar pun didinginkan.
"Hingga saat ini masih dilakukan pendinginan, petugas masih belum balik kanan," tukas asep.
Asep menuturkan, berdasarkan informasi yang diterimanya, gerbong yang terbakar itu merupakan gerbong penumpang. Namun ia belum dapat memastikan jumlah gerbong yang terbakar.
Dalam gambar yang diunggah @ppkadaop2bd, bangkai gerbong tampak hangus terbakar. Asap putih masih keluar dari sela-sela jendela kereta. Warna putih gerbong pun berganti menjadi hitam pekat.
Untuk korban maupun penyebab kejadian, Asep menyatakan pihaknya belum dapat menjelaskan. Hal itu dinilai bukan kewenangan institusinya.